CIMAHI, WWW.PASJABAR.COM – Warga Kelurahan Melong, Kota Cimahi, Jawa Barat, digegerkan dengan kemunculan seekor monyet ekor panjang berukuran besar yang berkeliaran di pemukiman padat penduduk.
Kehadiran primata yang memiliki tubuh menyerupai babon ini sempat membuat resah masyarakat. Terutama para orang tua yang khawatir anak-anak mereka menjadi korban gigitan.
Monyet tersebut diketahui muncul secara tiba-tiba di lantai tiga sebuah rumah warga di kawasan Cimahi. Kejadian ini sontak membuat penghuni rumah terkejut sekaligus ketakutan. Mengingat ukuran tubuh hewan itu lebih besar dari monyet ekor panjang pada umumnya.
“Kaget banget, tiba-tiba ada monyet besar masuk rumah. Anak-anak langsung saya amankan,” kata Beben, salah seorang warga yang rumahnya berdekatan dengan lokasi kejadian.
Kekhawatiran warga semakin besar karena di sekitar kawasan Melong tidak terdapat hutan. Atau habitat alami yang biasa menjadi tempat hidup monyet liar.
Hal ini menimbulkan dugaan bahwa hewan tersebut merupakan monyet peliharaan seseorang yang lepas dari kandang. Meski demikian, belum ada pihak yang mengaku sebagai pemilik.
Tidak hanya berkeliaran di Melong, monyet jumbo itu juga dilaporkan sempat terlihat berpindah ke daerah Cijerah dan Kebon Kopi.
Perpindahan ini membuat lingkup kekhawatiran warga semakin meluas. Beberapa warga bahkan memilih menutup rapat pintu dan jendela rumah untuk mengantisipasi hewan itu masuk.
Warga berharap pihak terkait, khususnya dinas yang membidangi penanganan satwa liar, segera turun tangan. Untuk menangkap dan mengevakuasi hewan tersebut sebelum menimbulkan korban.
“Kami khawatir kalau tidak segera ditangkap, hewan ini bisa melukai orang, apalagi anak-anak yang sering main di luar,” ujar Beben.
Hingga berita ini diturunkan, keberadaan monyet tersebut masih menjadi perhatian warga.
Petugas gabungan dari pihak keamanan setempat bersama masyarakat mulai melakukan pemantauan. Untuk memastikan pergerakan hewan dan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. (uby)









