BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Kolonel Masturi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (5/9/2025). Peristiwa nahas ini melibatkan sebuah bus pariwisata dengan sepeda motor yang dikendarai seorang perempuan.
Akibat tabrakan tersebut, pengemudi motor meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP), sementara satu orang penumpang motor dilaporkan pingsan.
Berdasarkan rekaman video amatir warga, korban terlihat terjebak di bawah kolong bus dalam kondisi sudah tidak sadarkan diri. Suasana panik sempat terjadi di sekitar lokasi karena banyak warga yang berkerumun untuk melihat peristiwa itu.
Unit Laka Polsek Lembang yang tiba di lokasi Jalan Kolonel Masturi segera melakukan evakuasi terhadap korban. Serta mengamankan bus pariwisata dan sepeda motor yang terlibat kecelakaan.
Petugas juga langsung mengatur arus lalu lintas yang sempat tersendat akibat banyaknya pengendara yang melambat untuk melihat kejadian tersebut.
Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), kecelakaan bermula ketika sepeda motor yang dikendarai korban melaju dari arah Parongpong menuju Lembang. Diduga, motor tersebut mengambil badan jalan terlalu ke kanan.
Pada saat bersamaan, sebuah bus pariwisata melintas dari arah berlawanan, sehingga tabrakan pun tak terhindarkan.
Panit Lantas Polsek Lembang, Ipda Yayat Ruhiyat, menjelaskan bahwa pihaknya segera melakukan pemeriksaan terhadap sopir bus pariwisata dan mengamankan kendaraan sebagai barang bukti.
“Kasus ini masih dalam penanganan Unit Laka Polsek Lembang. Kami sudah meminta keterangan dari pengemudi bus serta sejumlah saksi di lokasi,” ujarnya.
Akibat kecelakaan tersebut, arus lalu lintas dari arah Lembang menuju Parongpong sempat mengalami kepadatan cukup panjang.
Polisi mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas. Terutama di jalur wisata yang ramai dilalui kendaraan besar maupun wisatawan. (uby)












