BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Institut Teknologi Bandung atau ITB kembali dipercaya menjadi lokasi pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer dalam rangka Seleksi Nasional Berdasarkan Tes atau UTBK SNBT 2025.
Sebanyak 17.250 calon mahasiswa tercatat akan mengikuti UTBK yang digelar pada 23 April hingga 4 Mei 2025 di Kampus ITB Ganesha dan lokasi mitra.
Rektor ITB, Prof. Dr. Ir. Tatacipta Dirgantara, M.T., turut hadir meninjau langsung persiapan UTBK pada Selasa (22/4/2025), mengecek kesiapan teknis, jaringan internet, dan kesiapan ruangan di ITB Kampus Ganesha.
Prof. Tata juga menyampaikan apresiasinya terhadap kesiapan panitia dan memberikan sejumlah imbauan kepada peserta.
“Sejauh ini sudah siap. ITB sudah setiap tahun melaksanakan UTBK dan telah memastikan segala sesuatunya dapat berjalan dengan lancar,” ujarnya.
Koordinator Pelaksana UTBK ITB 2025, Achmad Rochliadi, M.S., Ph.D., menyampaikan bahwa total peserta yang mendaftar ujian seleksi di Pusat UTBK ITB tahun ini mencapai 17.250 orang.
Berbeda dengan pelaksanaan UTBK tahun 2024 yang dilaksanakan dalam dua gelombang.
Pada tahun 2025 pelaksanaan UTBK diselenggarakan hanya dalam satu gelombang saja, yaitu pada tanggal 23 April hingga 4 Mei 2025.
Pengecualian berlaku pada tanggal 1 Mei 2025, sesi ujian UTBK tidak dilaksanakan. Karena bertepatan dengan hari libur nasional dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional.
ITB menyediakan sebanyak 24 ruang pelaksanaan ujian di Kampus ITB dan 5 ruang ujian di lokasi mitra ITB. Yaitu di SMA Negeri 5 Bandung.
Prof. Tata menambahkan, “Peserta UTBK perlu memperhatikan kemungkinan adanya kemacetan pada saat datang dan pulang. Jadi, untuk peserta diharapkan datang lebih awal.”
Prof. Tata pun memberikan pesan khusus kepada seluruh calon peserta UTBK 2025. Agar mempersiapkan diri sebaik mungkin, baik secara fisik dan mental.
“Untuk para peserta, mohon mempersiapkan diri dengan baik, istirahat yang cukup, jangan lupa sarapan sebelum datang, dan jangan lupa minta doa kedua orang tua. Semoga dapat diterima di perguruan tinggi pilihannya,” katanya. (*)