WWW.PASJABAR.COM — Drama Korea terbaru Dear X resmi tayang perdana pada 6 November 2025 di HBO Max Asia dan Viki. Serial bergenre psychological thriller-romance ini mempertemukan kembali Kim Yoo-jung dan Kim Young-dae dalam kisah gelap tentang cinta, trauma, dan obsesi di dunia hiburan Korea.
Diadaptasi dari webtoon populer karya Ban Ji-woon yang dirilis pada 2019, Dear X disutradarai oleh Lee Eung-bok, sosok di balik deretan drama sukses. Seperti Descendants of the Sun, Goblin, Mr. Sunshine, dan Sweet Home.
Serial ini mengangkat pertanyaan mendasar: Apakah monster dilahirkan atau diciptakan oleh keadaan?
Wajah Ganda di Balik Cahaya Gemerlap
Kim Yoo-jung memerankan Baek Ah-jin, seorang aktris papan atas yang menyembunyikan masa lalu kelam di balik citra sempurna.
Dibesarkan dalam keluarga penuh kekerasan, Ah-jin tumbuh dengan kemampuan manipulatif dan kecenderungan psikopat—menggunakan kecantikan dan pesonanya. Untuk bertahan hidup sekaligus menjatuhkan siapa pun yang menghalangi jalannya menuju puncak ketenaran.
Di sisi lain, Yoon Jun-seo (Kim Young-dae), teman masa kecil yang mencintainya dengan buta. Justru terperangkap dalam lingkaran kehancuran yang diciptakan Ah-jin sendiri.
Hubungan mereka menjadi pusat dari drama yang menggabungkan ambisi, keputusasaan, dan cinta yang berujung pada kehancuran moral.
“Bagiku ini adalah kisah romantis gelap tentang iblis berwajah malaikat yang terlahir dari takdir kejam,” ujar Lee Eung-bok, dikutip dari The Korea Times.
Kritikus drama Yun Suk-jin menilai Dear X berhasil menampilkan realisme sinematik yang kuat. Dalam menggambarkan kekerasan rumah tangga serta dampaknya terhadap kepribadian anak.
“Drama ini bukan sekadar kisah balas dendam, tapi refleksi tajam tentang bagaimana luka masa kecil bisa membentuk monster di masa depan,” ujarnya.
Dengan sinematografi yang megah, narasi yang intens, dan akting Kim Yoo-jung yang melampaui batas citra manisnya selama ini, Dear X menjadi salah satu tayangan paling dinanti di akhir tahun. Serial ini akan terdiri dari 12 episode, dengan dua episode baru tayang setiap hari Kamis. (han)












