WWW.PASJABAR.COM – Gim PUBG Mobile resmi mengumumkan kolaborasi dengan rumah mode mewah Balenciaga, menghadirkan rangkaian konten eksklusif bertema fesyen.
Kolaborasi PUBG Mobile dengan Balenciaga ini menjadi langkah besar yang mempertemukan dunia gim dan mode dalam satu wadah kreatif.
Head of PUBG Mobile Publishing, Vincent Wang, menyatakan antusiasme terhadap kerja sama tersebut. “Pendekatan desain Balenciaga yang berani dan melampaui batas sangat selaras dengan komitmen kami pada kreativitas dan inovasi.
Kolaborasi ini menandai babak baru yang menarik dalam perjalanan PUBG Mobile. Yang mempertemukan dunia gaming dan fashion,” ujarnya dalam siaran pers di Jakarta, Jumat.
Kolaborasi ini juga mencakup PUBG: Battlegrounds, sekaligus menjadi kemitraan pertama Balenciaga dengan dua judul gim tersebut.
Melalui kerja sama ini, berbagai desain ikonik Balenciaga akan tampil di medan pertempuran virtual. Dalam bentuk item in-game, hadiah khusus, serta peta bertema World of Wonder.
Koleksi Digital hingga Merchandise Fisik
Pemain dapat membuka rangkaian koleksi BALENCIAGA I PUBG, termasuk Couture Armor yang terinspirasi dari armor couture cetak 3D. Yang pernah muncul dalam peragaan busana Balenciaga di Paris.
Selain itu, tersedia pula item fesyen digital lain. Seperti Winter 25 Corseted Hoodie, Winter 25 Pink Puffer, dan Winter 25 Standard—semuanya diadaptasi dari lini pakaian siap pakai Balenciaga Winter 2025.
PUBG Mobile turut menghadirkan berbagai aksesori eksklusif. Di antaranya Invisible Rectangle Sunglasses, Faux Fur Helmet, Balenciaga Backpack dengan tiga level peningkatan, Balenciaga Parachute, avatar bertema Balenciaga, serta tiga jenis Space Gifts.
Pada mode World of Wonder, pemain bisa menjelajahi peta resmi bertema Balenciaga. Sekaligus menciptakan arena permainan sendiri yang menonjolkan unsur fesyen, termasuk ikon snowboard Balenciaga.
Tidak hanya di ranah digital, kolaborasi ini juga merambah produk fisik berupa cenderamata edisi terbatas seperti T-shirt, topi, dan gantungan kunci yang dijual di sejumlah toko Balenciaga di negara tertentu, termasuk Singapura, Thailand, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, dan Amerika Serikat.
Kolaborasi besar ini juga akan ditampilkan dalam ajang esports PUBG United 2025, yang untuk pertama kalinya mempertemukan PUBG Global Championship dan PUBG Mobile Global Championship dalam satu panggung global.
Tim pemenang turnamen akan memperoleh jaket bomber eksklusif hasil kolaborasi Balenciaga dan PUBG.
“Melalui kemitraan ini, kami berharap pemain di seluruh dunia dapat merasakan gaya ikonik Balenciaga di dalam PUBG: Battlegrounds dan mengekspresikan individualitas mereka dengan cara baru dan kreatif,” kata Head of PUBG IP Franchise & PUBG Studios, Taeseok Jang.












