BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Pasundan siap membina mahasiswa yang unggul, bermartabat, pintar intelektual, pintar spiritual, yang pada akhirnya menjadi alumni FKIP Unpas yang berakhlakul karimmah.
Hal ini disampaikan oleh Wakil Dekan III FKIP Unpas sekaligus Ketua panitia pelaksana Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun akademik 2021-2022,
Drs. Dindin Muhamad Zaenal Muhyi, M.Pd. dalam acara PPKMB FKIP Unpas pada Senin (4/10/2021).
Dindin mengatakan PKKMB FKIP Unpas mengangkat tema Siliwangi (Silih Asih, Silih Asah, Silih Asuh, Silih wawang) di Masa Adaptasi menghadapi Pandemi Covid-19.
Kegiatan ini dilaksanakan hybrid yaitu luring untuk sebagian kecil di Gedung FKIP Unpas dan daring hampir 95 persen melalui zoom.
“Gelaran PKKMB dilakukan secara umum sebagai wahana silaturahmi mengenalkan berbagai kegiatan terutama dengan Civitas akademika FKIP Unpas dan program di bidang 1-2-3, agar mahasiswa selalu Pengkuh agamana, luhung elmuna, jembar budayana dalam menghadapi Covid-19,” terangnya kepada PASJABAR.
Adapun peserta PKKMB FKIP Unpas diikuti oleh 376 mahasiswa Baru (maba) yang terdistribusi ke 6 Prodi diantaranya PPKN sebanyak 20 maba, Pendidikan Ekonomi sebanyak 45 maba, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia sebanyak 67 maba, Pendidikan Biologi sebanyak 57 maba, Pendidikan Matematika sebanyak 32 maba dan Pendidikan Guru Sekolah Dasar sebanyak 155 maba.
Turut menjadi narasumber dalam kegiatan ini dari internal kampus, Dekan FKIP Unpas, Dr. H. Uus Toharudin, M. Pd, Wadek1 FKIP Unpas Darta, M. Pd, Wadek 2 FKIP Unpas, Dr. Hj. Dini Riani Turmudzi, M.M, Wadek 3 FKIP Unpas, lembaga kemahasiswaan DPM dan BEM FKIP Unpas.
Sementara itu narasumber dari eksternal kampus yakni Mentri Koperasi dan UKM, Drs. Teten Masduki, Ketua KNPI Jawa Barat Ridwasyah Yusuf Achmad., ST., MA dan Budayawan Sunda Dr. Abah Ruskawan M.Si.
Dindin menambahkan bahwa kegiatan ini penting dilakukan karena merupakan program tahunan dari universitas, fakultas, dan prodi, sebagai wujud syukur, selamat datang pada mahasiswa baru telah bergabung di lembaga pendidikan ini serta pengenalan diri serta pengenalan sistem akademik di perguruan tinggi.
“Semoga kegiatan PKKMB ini menguatkan pada diri mahasiswa baru untuk tidak kelain hati, tapi FKIP Unpas pilihan pasti setiap generasi,” tandasnya. (tiwi)