JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM — Nama Anggota Komisi III Arteria Dahlan, trending topic di lini masa twitter. Sampai pagi ini nama Arteria Dahlan telah dicuitkan 25 ribu oleh pengguna twitter.
Seperti diketahui, Arteria Dahlan sejak Senin (17/1/2022) telah menjadi pembicaar publik. Setelah dirinya meminta Jaksa Agung mencopot Kajati yang menggunakan Bahasa Sunda saat rapat kerja dengannya.
Kebanyakan netizen mencuitkan nama Arteria Dahlan terkait dengan sikapnya ini.
Salah satunya seperti cuitan dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil @ridwankamil
“Searifnya Bang Arteria Dahlan meminta maaf kpd masyarakat #Sunda. Negeri ini sdh lelah dgn pertengkaran. Nusantara ini kaya krn perbedaan, termasuk bahasa. Jika tdk nyaman silakan sampaikan keberatan, namun minta pemecatan jabatan menurut saya itu berlebihan. Mari Jaga persatuan,” cuitnya pada 18 Januari 2022.
Atau dari mantan Menteri Kelauatan dan Perikanan Susi Pudjiastuti @susipudjiastuti yang mengutip berita dari salah satu media terkait sikap Arteria Dahlan sebelumnya.
“Interesting 👇
Arteria Dahlan Ternyata Pernah Protes ke KPK karena Tak Dipanggil “Yang Terhormat” https://t.co/9NNlfWEZN9 via @tribunnews,” cuitnya Jumat (20/1/2022) pagi (*/ytn)