www.pasjabar.com — Final Piala Dunia Qatar 2022 nanti malam pukul 22.00 akan dinantikan jutaan orang di planet bumi ini. Pesta paling akbar se jagad nanti malam akan mempertemukan dua tim raksasan wakil zona Eropa Prancis bertemu wakil zona Amerika Latin, Argentina. Jelas ini akan membawa gengsi masing masing. Ada dua hal yang diperbutkan selain menjadi juara dunia, kebetulan kedua tim Prancis dan Argentina ingin meraih tropi paling bergensi dalam sepakbola untuk yang ketiga kalinya, karena Argentina dan Prancis sama sama telah mengoleksi 2 piala dunia.
Tentu pertandingan Final Piala Dunia Qatar 2022 nanti malam akan sangat dinantikan, untuk prediksi bisa di simak dalam ulasan Jhon be, https://pasjabar.com/2022/12/18/mengembalikan-kejayaan-maradona-dan-zidane-siapa-yang-mampu-messi-atau-mbappe/.
Terlepas dari prediksi pertandingan final nanti, ada pesan dari dua legenda sepakbola negara masing masing. Pesan dari Zinedine Zidane, yang di posting satu jam lalu melalui akun Instagram @zidane menulis “Jouer une finale de Coupe du Monde est un reve d’enfant. Allons chercher cette troisieme etoile! Allez Les Bleus !
artinya: Bermain di final piala dunia adalah impian masa kecil. Mari kita dapatkan piala ketiga itu! Ayo Les Bleus.
demikian ungkap Zidane melalui Instagram @zidane satu jam lalu yang kemudian di respon mencapai tiga ribu warga prancis dan dunia para pendukung Prancis. Zidane pernah membawa Prancis juara dunia tahun 1998.
Sementara pesan dari legenda sepakbola Argentina Gabriel Batistuta melalui akun twitter pribadinya. Mengucapkan pesan untuk Lionel Messi ” Leo yang terhormat, selamat! saya memegang rekor selama 20 tahun dan menikmatinya. Sekarang merupakan kehormatan dan kesenagan yang besar untuk membaginya dengan anda “. Batistuta memberi motivasi kepada Messi agar sepenuh hati setelah melampauinya untuk pertandingan berikutnya, artinya di pertandingan final melawan Prancis nanti Messi harus mencetak gol dan membawa Argentina juara yang ketiga kali.