BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Petugas dari Dispangtan Kota Cimahi melakukan vaksinasi terhadap ratusan ekor unggas di wilayah Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jawa Barat.
Pemberian vaksinasi kepada unggas seperti ayam, entok dan kalkun tersebut untuk mencegah penyebaran flu burung di wilayah Kota Cimahi. Di mana sebelumnya terdapat 172 ekor unggas terserang flu burung yang mengakibatkan 49 unggas mati.
“Dalam pelaksanaan vaksinasi flu burung ini hanya menyasar unggas yang sehat karena tujuan vaksinasi itu untuk membentuk kekebalan tubuh,” kata Vaksinator dari Dispangtan Kota Cimahi, Muhammad Faiz Labib.
Dia menyebut untuk pelaksanaan vaksin flu burung, tahun ini pihaknya sudah memiliki 5 botol vaksin yang diperkirakan bisa digunakan untuk 500 dosis lebih. Tetapi jumlahnya akan bertambah karena akan melakukan pengadaan lagi.
Selain dengan vaksinasi, pencegahan flu burung dapat dilakukan dengan biosecurity. Seperti pemberian disinfektan kandang secara rutin dan membersihkan kandang. Terutama menjaga kebersihan lingkungan agar penyakit tidak timbul dan hewan dipelihara tetap sehat. (uby)