BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ratusan warga di Kabupaten Bandung, Jawa Barat menyerbu mudik gratis 2023 yang diselenggarakan oleh Polresta Bandung dengan tujuan pulau Jawa yaitu Yogyakarta, Purworejo dan Cilacap.
Ratusan warga ini biasanya mudik menggunakan kereta api. Namun kali ini mereka terancam tak bisa mudik lantaran tiket kereta api sudah habis sejak sebelum Ramadan.
Beruntung karena program mudik gratis 2023 ini, akhirnya mereka bisa mudik. Menariknya, tidak hanya mudik gratis, mereka juga diberi fasilitas tambahan berupa titip motor gratis.
“Sehingga nanti saat ikut program arus balik gratis mereka tinggal mengambil motor saja, jadi tidak perlu keluar uang sepeserpun,” kata Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo, Rabu (19/4/2023).
Polresta Bandung masih membuka kesempatan untuk para pemudik yang mau ikut mudik gratis dengan menyediakan dua bus lagi.
“Dengan mudik gratis ini jika ditotalkan para pemudik ini bisa menghemat 4 hingga 6 juta rupiah,” ujarnya.
Untuk program balik gratis Polresta Bandung menyediakannya tanggal 28 April 2023 dari tiga daerah tersebut. (fal)