BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Sejumlah pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Dalem Kaum menggelar aksi unjuk rasa meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung untuk membatalkan relokasi. Mereka menggelar aksi di depan gerbang Kantor Pemkot Bandung pada Selasa (12/12/2023).
Para pedagang ini tidak mau direlokasi, kami menolak keras karena relokasi bukan solusi terbaik. Malah membunuh kami secara perlahan,” kata salah satu PKL Irma Rismawanti di sela-sela unjuk rasa.
Irma mengungkapkan, langkah Pemkot Bandung untuk merelokasi PKL ke Basement Alun-alun Bandung diprediksi akan menimbulkan masalah baru. Pasalnya, di area basement tersebut telah ada pedagang yang berjualan secara reguler.
Apalagi, dia menilai bahwa area basement tidak layak untuk dijadikan tempat berdagang. “Kami ada 400 lebih, belum termasuk yang lain. Jadi tidak akan cukup, pengap, itu kan khusus parkir, bukan untuk berdagang kuliner atau yang lain,” tegasnya.
Irma mengaku telah berdagang di area Dalem Kaum selama 10 tahun. Kebijakan relokasi yang mendadak berdampak kepada masalah keluarga. Irma terancam tidak bisa membayar biaya sekolah anaknya.
“Saya membiayai anak saya dan adik saya. Anak saya kelas dua SMA. Desember ini katanya harus bayar kunjungan industri. Terus saya digoncang seperti ini aduh gimana perasaannya kalau tidak bisa bayar ke sekolah,” keluh Irma. (rif)