Categories: PASBANDUNGPASBISNIS

Leuwipanjang – Kopo Bakal Ada Flyover

ADVERTISEMENT

BANDUNG, PASJABAR.COM — ‎Tahun depan Leuwipanjang – Kopo akan dihubungkan dengan jembatan laying atau flyover. Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Bandung‎ Arief Prasetya, kemarin.

Selain flyover Leuwipanjang – Kopo, pemkot juga akan membangun flyover Kiaracondong-Buahbatu yang akan dibangun pada tahun 2021.‎‎

Flyover Leuwipanjang – Kopo rencananya akan membentang dari Jalan Sekitar BCC Soekarno Hatta hingga sebelum perempatan Kopo, yakni sepanjang 1,3 Kilometer. Sedangkan Flyover Kiaracondong- Buahbatu akan membentang sepanjang 1,9 kilometer dari sekitar kampus STT Mandala Kiaracondong hingga setelah perempatan Buahbatu,” papar Arief.

Flyover tersebut dikatakan Arief akan dibiayai oleh pusat dan provinsi. ‎ Dua flyover ini untuk mengurai kemacetan yang terjadi di Jalan Soekarno-Hatta.

“Itu merupakan titik kemacetan di Bandung. Sehingga itu bisa menjadi bahan pertimbangan rekan-rekan di PUPR (Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia),” terang Arief.

Arif mengungkapkan, pembebasan lahan untuk flyover Leuwipanjang-Kopo telah mencapai 90 persen. ‎ “Karena pembebasan lahan sudah mencapai 90 persen, pekerjaan ini akan dimulai pada tahun 2020,” katanya.

Sementara, disinggung mengenai rencana pembangunan ‎interchange exit tol kilometer 149 di Gedebage. Arief mengatakan, Saat ini masih ada pengerjaan jalan sepanjang sekitar 2 km untuk tersambung menuju Jalan Gedebage.‎

Menurut Arief, interchange kilometer 149 akan terhubung dengan Jalan Gedebage menuju Jalan Soekarno Hatta.‎

“Kalau interchange kilometer 149 sudah dibuka, tentu ini akan mengurangi beban kemacetan di Kota Bandung,” ujar Arief. ‎‎

Saat ini, Pemkot Bandung terus berkoordinasi dengan Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional (P2JN) agar proyek ini bisa segera terealisasi. (put)‎

 

Yatti Chahyati

Recent Posts

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

56 menit ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

2 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

3 jam ago

Menag Nasaruddin Umar: Guru Adalah Pahlawan Sejati

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Menteri Agama, Nasaruddin Umar, mengungkapkan bahwa guru adalah pahlawan sejati dalam pidatonya…

3 jam ago

Pj Wali Kota Ajak Warga Bandung Tingkatkan Partisipasi di Pilkada 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menyelesaikan pendistribusian logistik Pilkada Serentak…

4 jam ago

Erick Thohir Sambut Kehadiran Legenda Sepak Bola Dunia di Workshop FIFA

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias kehadiran beberapa legenda sepak…

4 jam ago