BANDUNG, PASJABAR.COM — Sebanyak 1589 Sekolah Menengah Pertama (SMA) dengan jumlah peserta 226.610 siswa mengikuti UNBK tahun 2019 mulai 1-8 April 2019.
Adapun jadwal UNBK yaitu Hari pertama pada Senin 1 April 2019 dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia. Di hari kedua, pada Selasa 2 April 2019 dengan mata pelajaran Matematika.
Hari ketiga pada kamis 4 April 2019 dengan mata pelajaran Bahasa Inggris dan hari keempat pada Senin 8 April 2019 dengan satu mata pelajaran pilihan sesuai jurusan.
“Pelaksanaan ujian SMA di Jawa Barat sudah 100 persen melaksanakan UNBK, dengan sesi yang berbeda,” terang Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, Dewi Sartika, Senin (1/4/2019).
Ujian dilaksanakan dgn 1, 2 atau 3 sesi dengan rincian satu sesi sebanyak 324 sekolah atau 22 %, dua Sesi sebanyak 523 Sekolah 35 % dan tiga Sesi sebanyak 647 Sekolah atau 43 %.
“Saya berharap semoga UNBK dalam penyelenggaraannya dapat berjalan lancar, dan semoga para siswa yang menjadi peserta UN dapat meraih hasil maksimal,” tandasnya. (Tan)