BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Gelandang Persib Bandung Gian Zola memilih mengikuti imbauan pemerintah untuk tidak mudik. Ia memilih merayakan Idul Fitri di Bandung.
“Mudik sih biasanya ke Garut. Kalau sekarang enggak, jadi di rumah aja,” kata Zola belum lama ini kepada Pasjabar.
Baginya, imbauan untuk tidak mudik penting untuk diikuti. Sebab, saat ini pandemi virus corona masih melanda. Ia khawatir terpapar atau justru menularkan pada orang di kampung halaman jika memaksakan mudik.
Ia pun berharap Bobotoh mengikuti imbauan pemerintah. Sebab, berakhirnya pandemi virus corona perlu langkah bersama, salah satunya dengan tidak mudik.
“Untuk Bobotoh jangan mudik dulu, jaga keluarga, jaga saudara juga agar pandemi ini cepat berlalu. Kita partisipasi dengan tidak mudik,” tutur Zola.
Sementara setiap perayaan Idul Fitri, Zola dan keluarga besar punya tradisi rutin. Semuanya biasa berkumpul di rumah sang kakek.
Tapi, untuk tahun ini, hal itu tidak dilakukan. Kemungkinan semua keluarga besarnya memilih berdiam diri di rumah masing-masing. (ors)