PASBANDUNG

Oded Optimis Akhir Tahun Ini Vaksinasi 100 Persen Terealisasi

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM–
Wali Kota Bandung, Oded M. Danial berterima kasih kepada para remaja yang telah mau divaksin.

“Terima kasih kepada warga yang sudah divaksin dan tenaga kesehatan yang selama ini membantu untuk menyukseskan vaksinasi di Kota Bandung,” tuturnya.

Oded optimis pada akhir tahun 2021 pemberian vaksinasi bagi warga Kota Bandung tercapai.

“Akhir tahun optimis 100 persen pemberian vaksinasi bagi warga Bandung,” tegasnya saat meninjau vaksinasi di SMP 55 Bandung, Jalan Batu Rengat, Cigondewah Kaler, Kecamatan Bandung Kulon, Sabtu (18/9/2021).

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung, Ahyani Raksanagara mengatakan bahwa ketersediaan vaksinasi Kota Bandung aman untuk dua pekan ke depan.

Hal tersebut sesuai dengan alokasi yang diupayakan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung untuk menyukseskan 100 persen vaksinasi di akhir tahun 2021. Termasuk vaksin untuk remaja yaitu usia 12-17 tahun.

“Ketersediaan vaksin aman, khususnya pelajar sudah dialokasi Kemenkes seusai permohonan kami,” kata Ahyani dalam rilis yang diterima PASJABAR.

“Masyarkat umum juga aman sampai 2 minggu kedepan,” imbuhnya.

Ahyani memastikan, Pemkot Bandung terus berupaya agar vaksi untuk remaja terus bertambah.

“Kita terus bergerak, tiap sekolah juga diupayakan,” tuturnya.

Pada vaksinasi di SMP 55, sasaran utamanya yaitu usia 12-17 tahun atau remaja. Ada sebanyak 2.000 dosis yang disediakan di lokasi tersebut.

Di tempat yang sama, Camat Bandung Kulon, Asmara Hadi mengakui, target utama vaksin di SMP 55 yaitu para pelajar. Hal ini berkaitan dengan pelaksanaan Pelajaran Tatap Muka Terbatas yang telah dimulai.

“Kita terus upayakan bagi warga, khususnya pelajar. Di wilayah kami, sebanyak 79 sekolah sudah lolos verifikasi. Pertama lolos 11 sekolah, tahap kedua 68 lolos PTMT,” bebernya. (*/tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Kunjungan Tim Dispotdirga Koopsudnas

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lanud Husein Sastranegara menerima kunjungan Tim Dinas Potensi Dirgantara (Dispotdirga) Koopsudnas yang…

5 jam ago

Tanggul Sungai Jebol, Puluhan Rumah Terendam Banjir

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Akibat tanggul sungai jebol, sejumlah rumah warga rusak dihantam derasnya air,…

6 jam ago

Sang Preman Timnas Indonesia Kembali Memukau Fans

WWW.PASJABAR.COM -- Sang preman Timnas Indonesia, Justin Hubner kembali sukses tampil memukau di laga Indonesia…

9 jam ago

Dragan Talajic Menangisi Pupusnya Kemenangan Timnas Bahrain

WWW.PASJABAR.COM -- Pelatih timnas Bahrain, Dragan Talajic, menangis usai laga melawan Australia dalam laga Kualifikasi…

10 jam ago

Romantis, Nathan Tjoe-A-On Hampiri Fefe Slinkert di Tengah Para Suporter

WWW.PASJABAR.COM -- Ada momen menarik di laga Indonesia Vs Arab Saudi semalam, Selasa (19/11/2024). Pasalnya,…

11 jam ago

Persib Optimis Hadapi Borneo FC dengan Dukungan Bobotoh

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung akan menjamu Borneo FC pada pekan ke-11 Liga 1 2024/2025…

13 jam ago