CIMAHI, WWW.PASJABAR.COM– Himpunan Mahasiswa PPKn STKIP Pasundan menggelar Orientasi jurusan, yang dilaksanakan di kampus STKIP Pasundan beberapa waktu yang lalu.
Ketua Pelaksana Rama Mahdar Ariansyah mengatakan bahwa Kegiatan orientasi jurusan ini diselenggarakan oleh himpunan mahasiswa siswa PPKn dan merupakan program kerja dari divisi organisasi.
Adapun pesertanya adalah mahasiswa baru program studi PPKn angkatan 2021.
“Kegiatan ini bertujuan sebagai wadah untuk mahasiswa baru mengenal lingkungan kampus terutama jurusannya beserta sistem perkuliahan dan sarana untuk menumbuhkan rasa kerja sama, kepemimpinan dan kekeluargaan,” ujarnya kepada PASJABAR, Jum’at (4/2/2022).
Rama mengatakan bahwa peserta dalam kegiatan ini sangat antusias dan mengapresiasi dengan adanya kegiatan ini dikarenakan mereka bisa merasakan atmosfer kegiatan secara offline.
“Sebab saat ini kebanyakan kegiatan khususnya pembelajaran dilaksanakan secara online,” imbuhnya.
Ia mengatakan bahwa kegiatan ini penting dilakukan sebagai sarana bagi mahasiswa baru untuk lebih mengenai satu sama lain, mengenal jurusan yang mereka ambil.
“Dengan adanya kegiatan ini diharapkan mahasiswa baru khususnya prodi PPKn memiliki karakter yang kuat, beretika, serta peduli dengan nilai-nilai budaya yang ada terkhusus pada budaya sunda, sehingga budaya sunda bisa terus eksis dan tidak terkikis oleh zaman,” tuturnya.
Setelah kegiatan orientasi jurusan ini, sambung Rama, mahasiswa baru akan dihadapkan pada proses penyaringan untuk kegiatan open recruitment pengurus hima PPKn di periode yang akan datang. (tiwi)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) memastikan bahwa aksi terorisme…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyerang Persib Ciro Alves tengah dalam motivasi tinggi. Ia sangat berhasrat tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) menjadi tuan rumah acara Collabonation Talent Hunt yang digelar…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat pergerakan harga sejumlah komoditas pangan yang fluktuatif…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - KPU Kota Bandung gencar melakukan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 untuk meningkatkan partisipasi…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melempar pujian terhadap Borneo FC. Tim asal…