BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Guna meringankan beban korban pencurian kendaraan, Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, mengantarkan langsung kendaraan curian yang berhasil di ungkap oleh jajaranya di Kampung Bojong waru, RT 09/ 03, Desa Kopo, kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Sabtu (5/3/2022).
Kegiatan pengantaran kendaraan ini hasil ungkap kasus curanmor di kawasan Kabupaten Bandung, selama dua minggu ke belakang.
“Kegiatan pengembalian kendaraan ke korban curanmor ini merupakan salah satu bentuk kepedulian petugas kepada masyarakat,” imbuhnya.
Hari ini ada delapan unit kendaraan yang akan dikembalikan kepada para korban. Pengembaliaan kendaraan sendiri di bagi empat regu yang masing masing membawa dua kendaraan dan mengembalikan seluruh kendaraan kepada para korban di kota maupun kabupaten Bandung.
Sebelumnya Polresta Bandung telah merilis pengungkapan kasus pencurian kendaraan sebanyak 108 unit kendaraan, serta 96 orang pelaku. Hingga saat ini masih ada puluhan kendaraan roda dua yang masih belum di bawa oleh pemiliknya di markas komando Polresta Bandung.(ctk)