JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM – Pertandingan persahabatan Timnas U20 Indonesia vs Moldova di Stadion Emirhan, Antalya, Turki, Jumat (4/11/2022) harus puas ditahan imbang Moldova 0-0.
Pada pertandingan Timnas U20 Indonesia vs Moldova, Indonesia menguasai dan mendominasi jalannya pertandingan. Namun rapat serta disiplinnya lini pertahanan Moldova membuat pasukan Shin Tae-yong gagal membobol gawang Denis Vornic.
Dilansir dari ANTARA, hasil ini turut membuat Indonesia gagal mengulangi pencapaian sebelumnya. Ketika pada pertemuan pertama mereka mampu menang atas Moldova dengan skor 3-1.
Selain itu, pertandingan ini juga menutup pemusatan latihan Indonesia di Turki. Selanjutnya skuad Garuda Nusantara akan bertolak ke Malaga, Spanyol.
Pada 10 menit awal babak pertama, Indonesia mengambil inisiatif menyerang. Namun berbagai upaya mereka mampu dipatahkan oleh lini pertahanan Moldova.
Selanjutnya Indonesia memiliki peluang emas ketika Ginanjar Whayu mampu melewati kiper Moldova Denis Vornic. Tetapi tendangannya masih menyamping di sisi kiri gawang.
Indonesia kembali memiliki peluang ketika tendangan Frezzy Al Hudafi dari luar kotak penalti masih bisa ditepis oleh Vornic sehingga bola melambung ke luar lapangan.
Di sisa waktu babak kedua, Indonesia terus berupaya untuk mencari gol pembuka, akan tetapi upaya Rabbani Tasnim dan kolega masih belum membuahkan hasil sehingga skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Indonesia kembali melancarkan serangan bertubi-tubi ke lini pertahanan Moldova, namun sama seperti babak pertama, belum ada yang membuahkan hasil.
Skuad asuhan Shin Tae-yong sempat memberikan ancaman ketika lemparan ke dalam Robi Darwis sampai ke kotak penalti Moldova, tetapi tidak ada yang bisa menyambut sehingga bola keluar lapangan.
Indonesia terus melancarkan serangan ke lini pertahanan Moldova, namun hingga peluit panjang berbunyi skor 0-0 tetap bertahan. (ran)