BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menyambangi salah satu rumah tidak layak huni (Rutilahu) di Kota Bandung pada Jumat (4/11/2022). Sang pemilik rumah pun tak menyangka bakal kedatangan Wali Kota.
Perasaan pemilik rumah menjadi lega setelah mengetahui jika Wali Kota Bandung akan membantu renovasi rumahnya hingga selesai.
Tak hanya itu, ia pun mendapatkan bantuan biaya kontrak selama proses renovasi berlangsung serta Modal Usaha dan pelatihan yang difasilitasi Dinas Sosial Kota Bandung.
“Alhamdulillah. Benar-benar tidak sangka kalau Pak Wali mau bantu sampai selesai. Bahkan sampai kontrakan saya juga dibayar,” ujar Sari, wanita berusia 52 tahun yang atap rumahnya amblas sampai mengaga lebar.
Sari menceritakan, atap rumah hancur akibat hujan besar. Dimulai dari dapur hingga akhirnya merembet ke seluruh ruangan.
“Karena seperti ini, aliran listrik juga akhirnya diputus. Takut kenapa-kenapa. Apalagi ini musim hujan,” ucapnya.
Di rumah itu, ia hanya tinggal berdua dengan anaknya yang masih berusia 14 Tahun. Kesehariannya sebagai buruh harian, seperti menjahit, mencuci, atau membantu pekerjaan rumah tangga lainnya.
“Saya sangat berterima kasih dengan bantuan dari Pak Wali Kota ini,” ungkapnya.
Kala menyambangi langsung ke rumah Sari, Wali Kota Bandung, Yana Mulyana merasa turut prihatin dengan kondisi yang selama ini dihadapi Sari dan keluarga kecilnya.
“Kami juga mendapat informasi dari warga. Jadi sebelum ini berlama-lama, kita ingin segera membenahi dari awal. Mudah- mudahan bisa cepat selesai,” harap Yana. (*/ran)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lanud Husein Sastranegara menerima kunjungan Tim Dinas Potensi Dirgantara (Dispotdirga) Koopsudnas yang…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Akibat tanggul sungai jebol, sejumlah rumah warga rusak dihantam derasnya air,…
WWW.PASJABAR.COM -- Sang preman Timnas Indonesia, Justin Hubner kembali sukses tampil memukau di laga Indonesia…
WWW.PASJABAR.COM -- Pelatih timnas Bahrain, Dragan Talajic, menangis usai laga melawan Australia dalam laga Kualifikasi…
WWW.PASJABAR.COM -- Ada momen menarik di laga Indonesia Vs Arab Saudi semalam, Selasa (19/11/2024). Pasalnya,…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung akan menjamu Borneo FC pada pekan ke-11 Liga 1 2024/2025…