BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Wali Kota Bandung, Yana Mulyana meninjau lokasi kebakaran di Gedung Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (Bappelitbang) yang dulunya dipakai sebagai gedung DPRD Kota Bandung.
Pada peninjauan tersebut, Yana mengecek semua sudut bangunan yang terbakar dan memberikan semangat kepada petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung yang sedang melakukan pendinginan di Gedung Bappelitbang.
Dia mengatakan tidak ada korban jiwa pada peristiwa kebakaran tersebut. Semua pegawai berhasil dievakuasi saat terjadi kebakaran.
“Semua arsip dan komputer berhasil diselamatan. Meski ada sejumlah berkas kertas yang terbakar,” tegasnya, Senin (7/11/2022).
Yana juga belum bisa memastikan terkait penyebab kebakaran, meskipun ada satu orang tukang las yang diamankan pihak kepolisian untuk dimintai keterangan.
“Karena saat kebakaran terjadi, tukang las tersebut sedang melakukan perbaikan di gedung Bappelitbang,” jelasnya.
Sementara itu, kebakaran yang terjadi sekitar pukul 10.30 WIB tadi berhasil dipadamkan pada pukul 12.00 WIB. Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung mengerahkan 20 unit mobil damkar dari Pemkot Bandung dan Damkar Kabupaten Bandung dan Kota Cimahi. (uby)