PASBANDUNG

Nataru 2023, Polresta Bandung Terjunkan 1.420 Personel Gabungan

ADVERTISEMENT

SOREANG, WWW.PASJABAR.COM – Jelang libur Natal 2022 dan malam Tahun Baru (Nataru) 2023 di wilayah Kabupaten Bandung, Polresta Bandung menerjunkan 1.420 personel gabungan.

Sebanyak 1.420 personel yang akan diterjunkan pada saat libut Nataru 2023 tersebut terdiri dari 923 personel polri dan sisanya terdiri dari TNI, Satpol PP, Dishub, Damkar serta Ormas Islam terkait.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan pengamanan libur Nataru 2023 akan digelar selama 11 hari kedepan.

“Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 23 Desember 2022 sampai dengan 2 Januari 2023,” katanya.

“Fokus kami adalah bagaimana masyarakat dapat melaksanakan kegiatan ibadah Natal serta warga masyarakat juga dapat melaksanakan kegiatan liburan dengan aman dan nyaman,” sambungnya.

26 Pos Pam Telah Disiapkan Polresta Bandung untuk Pengamanan

Kusworo menambahkan selama pengamanan libur Nataru 2023, pihaknya telah menyiapkan 26 Pos Pam.

“Terdiri dari 2 pos pelayanan terpadu, kemudian 2 pos pelayanan ditempat-tempat yang dirasa urgent. Sedangkan 22 itu ada di pos-pos pengamanan yang dibutuhkan berkaitan dengan pengaturan lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan yang terlalu menyulitkan,” ujarnya.

Terkait jalur wisata, Kusworo menjelaskan pihaknya sudah menyiapkan Pos Pam di Ciwidey dan Pos Pam Disimpang Tiga Sadu.

“Jadi kalau kendaraan dari arah Soreang itu cukup tinggi volumenya, ini bisa kami lakukan one way sepenggal. Bukan one way tapi one way sepenggal,” jelasnya.

“Tujuannya adalah menarik kendaraan yang cukup padat dari Ciwidey. Sehingga apabila sudah ada kelonggaran maka kendaraan yang dari bawah dari arah soreang bisa kami teruskan naik keatas ke daerah Ciwidey,” lanjutnya.

Begitu juga dari arah Pangalengan dan jalur yang menuju ke arah Nagreg, pihaknya juga sudah menyiapkan Pos Pam Cikaledong, Pos Pam Lingkar Barat Nagreg.

“Dan juga pos pam diseputaran dari mulai Cileunyi sampai dengan Nagreg, sehingga tidak terjadi kemacetan yang begitu berarti,” tuturnya.

Tak hanya itu, guna membantu masyarakat yang kehabisan BBM saat melaksanakan libur Natal dan malam tahun baru 2023. Polresta Bandung bekerjasama dengan Pertamina menyediakan Pom Mobile.

“Pom mobile menggunakan motor yang dilengkapi dengan tas yang bisa membawa 2 jerigen,” ujar Kusworo.

“Hadirnya pom mobile ini untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang bbmnya habis, namun belum ketemu SPBU atau terjebak macet. Masyarakat tinggal hubungi 110,” tutup Kusworo. (fal)

Fal Ulul Ilmi

Recent Posts

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

1 jam ago

RSUD dan Dinsos Bandung Gelar Khitanan Massal untuk 60 Anak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bersama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

1 jam ago

Keseimbangan Hubungan Antarmanusia

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ajaran…

5 jam ago

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

11 jam ago

Pelajaran untuk Persib Usai Dipermalukan Port FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menelan pil pahit. Melawan Port FC dalam laga perdana Grup F AFC…

13 jam ago

Pengungsi Gempa Cibeureum Antre Panjang Demi Minuman Hangat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ratusan pengungsi gempa di Cibeureum, Kabupaten Bandung, rela mengantre panjang demi mendapatkan…

13 jam ago