CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Kamis, 8 Januari 2026
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home HEADLINE

Kunci Kemenangan Perdana Persib Bandung Musim Ini

Aris
29 Juli 2023
Persib Bandung vs Persik Kediri, Jumat (28/7/2023) malam. Itu jadi kemenangan perdana Persib di Liga 1 2023/2024. (Foto: official Persib)

Arsip - Persib Bandung vs Persik Kediri, Jumat (28/7/2023) malam. Itu jadi kemenangan perdana Persib di Liga 1 2023/2024. (Foto: official Persib)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Persib Bandung menang 2-1 di kandang Persik Kediri pada Jumat (28/7/2023) malam. Itu jadi kemenangan perdana Persib di Liga 1 2023/2024.

Dalam laga ini, Persib tertinggal lebih dulu pada awal babak pertama. Namun pada babak kedua ‘Maung Bandung’ mencetak dua gol yang akhirnya membuat tim berbalik menang.

Caretaket Persib Yaya Sunarya mengaku kaget dengan permainan Persik. Mereka menurutnya sangat agresif dan bisa memaksimalkan peluang yang ada sehingga unggul cepat.

“Mengenai jalannya pertandingan, tentunya kita kaget kembali karena di 15 menit awal kita kembali kebobolan dan saya pikir Persik sendiri berusaha memanfaatkan momentum itu meskipun kita sudah mencoba berusaha mengantisipasi. Tapi sekali lagi ini pembelajaran, kita harus terus berprogres, kita harus semakin kuat,” ungkap Yaya.

Namun Persik dinaungi petaka. Mereka harus kehilangan Renan Silva pada pertengahan babak pertama karena mendapatkan akumulasi kartu kuning. Yaya mengakui diusirnya Renan Silva memberi dampak positif bagi timnya.

Baca juga:   Robert Alberts Pastikan Konate Tak Balik ke Persib

Setelah itu, praktis Persib unggul jumlah pemain. Sehingga di akhir laga kemenangan bisa jadi milik Persib.

“Saya pikir setelah Renan Silva keluar itu menjadi suatu keuntungan buat kita, bukan hanya karena (membuat Persik) tertinggal satu pemain, tapi kita tahu Renan adalah dirijen, otak serangan dari Persik Kediri,” ujar Yaya.

Unggul jumlah pemain, Persib tetap mendapatkan perlawanan sengit dari Persik. Yaya pun harus putar otak agar bisa membalikkan keadaan.

Ia pun mengubah gaya main pada babak kedua dengan lebih memaksimalkan sektor sayap dan memperkokoh pertahanan. Hasilnya, dua gol berhasil dibuat yang membuat Persib menang pada akhir laga.

Yaya pun berharap kemenangan ini memantik semangat tim untuk semakin haus akan tiga poin. Apalagi Persib nantinya akan punya pelatih kepala baru, yaitu Bojan Hodak.

Baca juga:   Tangkuban Parahu Erupsi, Jokowi Himbau Masyarakat Tetap Waspada

“Ini hal yang menggembirakan tentunya buat kita, buat semua, termasuk bobotoh. Semoga momentum ini menjadikan Persib semakin kuat confidence menatap laga-laga berikutnya,” tutur Yaya.

Ryan Kurnia Ungkap Kesan Jadi Penentu Kemenangan Persib

Ryan Kurnia bukan hanya jadi pemain pengganti kala Persib Bandung dijamu Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Jumat (28/7/2023) malam. Namun justru ia jadi pahlawan kemenangan.

Ryan sendiri masuk ke lapangan pada pertengahan babak kedua. Ia punya tugas berat, yaitu membuat lini serang Persib agar lebih agresif.

Sebab Persib butuh kemenangan untuk memperbaiki posisi di klasemen. Selain itu, kemenangan akan memompa semangat tim untuk melangkah lebih baik lagi ke depan.

Pemain yang digaet dari Persikabo 1973 itu pun menjawab kepercayaan dengan tuntas. Ia tampil apik meski di waktu yang singkat. Bahkan ia jadi pencetak gol kemenangan.

Baca juga:   Persib Bandung Taklukkan Dewa United 1-0 di GBLA

“Syukur alhamdulillah saya bisa mencetak gol perdana bersama Persib dan memenangkan kemenangan perdana bersama Persib,” ucap Ryan seusai laga.

Berkat golnya itu, Persib langsung melesat ke posisi 10 klasemen sementara. Persib mengoleksi 6 poin hasil dari tiga kali imbang dan sekali menang.

Ia pun berharap pencapaian Persib akan terus membaik dalam laga-laga berikutnya. Ia sangat berhasrat membawa ‘Maung Bandung’ menang dalam setiap laga.

Pada saat bersamaan, Ryan juga belum berpuas diri. Ia akan terus menempa diri bersama rekan-rekan setimnya. Targetnya, Persib akan membaik dari waktu ke waktu.

“Mudah-mudahan saya bisa berkontribusi lebih baik untuk tim dan mudah-mudahan ke depannya lebih baik lagi bersama yang lain. (Yang terdekat) mudah-mudahan bisa tiga poin di kandang nanti,” pungkas Ryan. (ars)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Nurrani Rusmana
Tags: liga 1persibPersib vs Persik


Related Posts

Beckham Putra Persib
HEADLINE

Beckham Putra Tantang Keangkeran Stadion Brawijaya

4 Januari 2026
Persib vs Persik
HEADLINE

Persib Waspada Jelang Duel Lawan Persik Kediri

4 Januari 2026
Ezra Walian. (Foto: Official Ileague)
HEADLINE

Transformasi Sensasional Ezra Walian: Dari “Supersub” Persib Kini Menjadi Nyawa dan Kapten Persik Kediri

2 Januari 2026

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Ilustrasi Arsenal vs Liverpool. Foto: AFP/Darren Staples.
HEADLINE

Prediksi Arsenal vs Liverpool: Misi Balas Dendam Meriam London di Benteng Emirates

8 Januari 2026

LONDON, WWW.PASJABAR.COM – Panggung Premier League tengah pekan ini akan menyajikan duel panas antara pemuncak klasemen, Arsenal,...

Benjamin Sesko akhiri puasa gol, langsung cetak brace. (Action Images via Reuters/Craig Brough)

Debut Darren Fletcher Diwarnai Drama 4 Gol: Benjamin Sesko Gemilang, Tiang Gawang Gagalkan Kemenangan MU atas Burnley

8 Januari 2026
Barcelona bantai Athletic Club 5-0 di semifinal Piala Super Spanyol 2026. (Getty Images Sport)

Mengamuk di Jeddah: Barcelona Bantai Athletic Club 5-0, Amankan Tiket Final Piala Super Spanyol

8 Januari 2026
Pelatih Como 1907, Cesc Fabregas, saat menangani kubu milik Grup Djarum asal Indonesia tersebut di ajang Liga Italia 2025-2026.(AFP/PIERO CRUCIATTI)

Hattrick Kemenangan di Serie A: Fabregas Ingatkan Como 1907 Jangan Lengah Meski Tembus Papan Atas

8 Januari 2026
baznas jawa barat

Resmi Dibubarkan di Paguyuban Pasundan, Pansel Tuntaskan Pemilihan Pimpinan Baznas Jabar

8 Januari 2026

Highlights

Hattrick Kemenangan di Serie A: Fabregas Ingatkan Como 1907 Jangan Lengah Meski Tembus Papan Atas

Resmi Dibubarkan di Paguyuban Pasundan, Pansel Tuntaskan Pemilihan Pimpinan Baznas Jabar

Pekan Ke-17 Super League Sajikan Duel Panas Persib Kontra Persija

Disney Umumkan Pemeran Utama Live Action “Tangled”

Wali Kota Bandung Tanggapi Keluhan Warga soal Akses Flyover Nurtanio

Kapolda Jabar Pastikan Keamanan Ketat Laga Panas Persib Persija

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.