CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Kamis, 8 Januari 2026
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home PASOLAHRAGA

Pemain Terbaik Liga Arab Saudi Disabet Cristiano Ronaldo

pri
3 September 2023
Pemain Terbaik Liga Arab Saudi Disabet Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Cristiano Ronaldo berhasil menyabet penghargaan pemain terbaik Liga Arab Saudi 2023/2024 untuk bulan Agustus menyusul penampilan apiknya pada dua laga terakhir Al Nassr dimana ia mencetak 5 gol dan 2 assists.

Catatan tersebut diraih Ronaldo saat mengalahkan Al Fateh, Sabtu (26/8) WIB dengan skor 5-0. Saat itu pesepak bola 38 tahun itu mencetak 3 gol dan 1 assists kepada gol Sadio Mane.

Penampilan gemilangnya lalu berlanjut pada laga keempat Al Nassr yang saat itu 2 gol dan 1 assist-nya kepada gol Mane membawa timnya menang 4-0 dari Al Shahab, Kamis (30/8) WIB.

“5 gol dan 2 assist. Pemenang Pemain Terbaik #RoshnSaudiLeague bulan Agustus adalah @Cristiano!,” tulis dari akun Twitter resmi Liga Arab Saudi dalam berbahasa Inggris, Kamis.

Baca juga:   Nerazzurri Pesta Gol Bantai Red Star Belgrade 4-0

Torehan 5 gol dan 2 assists dari pemilik lima Ballon d’Or itu menambah koleksi gol dan assist-nya di Al Nassr menjadi 19 gol dan 5 assists dari 23 penampilan di semua ajang sejak kepindahannya pada Januari 2023 dari Manchester United.

Cristiano Ronaldo Pimpin Top Skor Liga Arab Saudi

Ia kini juga memimpin daftar top skor Liga Arab Saudi dengan 5 gol, diikuti Abderrazak Hamdallah (Al Ittihad), Malcom (Al Hilal) dan Mane (Al Nassr) dengan 4 gol.

Baca juga:   Kebangkitan Badak Lampung FC Jadi Atensi Persib

Al Nassr yang meraih dua kemenangan berturut-turut pada dua laga terakhir, kini bertengger ke posisi keenam klasemen sementara Liga Arab Saudi, setelah pada dua laga awal berakhir dengan kekalahan.

Klub berjuluk Al Aalami itu terpaut 6 poin dari pemuncak klasemen Al Ittihad, klub yang diperkuat mantan rekan Ronaldo di Real Madrid, Karim Benzema.

Selain memberikan penghargaan pemain terbaik bulan Agustus, kasta sepak bola tertinggi Arab Saudi itu juga memberikan penghargaan kiper terbaik, pelatih terbaik, dan pemain paling menjanjikan.

Kiper terbaik jatuh kepada Marcelo Grohe (Al Ittihad) yang tampil brilian dengan 4 cleansheets dari empat laga. Lalu, pelatih terbaik kembali diraih dari tim Al Ittihad, yaitu Nuno Espirito Santo yang berhasil mengantarkan klub yang berbasis di Jeddah itu menjadi pemuncak klasemen sementara Liga Arab Saudi, hadil dari menyapu bersih empat laga dengan kemenangan, mencetak 12 gol, dan tidak kebobolan.

Baca juga:   Al Nassr Kalah 0-3 dari Al Hilal

Untuk pemain paling menjanjikan bulan Agustus diraih pemain muda 19 tahun milik Al Taawoun, Abdulmalik Al Oyayari. Dengan total menit bermain sebanyak 252 menit, Al Oyayari membantu timnya menempati posisi keempat klasemen sementara Liga Arab Saudi dengan meraih 10 poin, hasil dari satu kemenangan dan satu imbang.

Print Friendly, PDF & Email
Editor: pri
Tags: Al-NassrBallon d'OrCristiano RonaldoLiga Arab Saudi


Related Posts

Cristiano Ronaldo gagal hat-trick di 2025. (Foto: AFP/FAYEZ NURELDINE)
HEADLINE

Rekor Fantastis 15 Tahun Terhenti: Cristiano Ronaldo Gagal Cetak Hat-trick Sepanjang 2025

2 Januari 2026
Persib Bandung ACL
HEADLINE

Persib Bandung Gagal Bertemu Al Nassr di 16 Besar ACL Two, Atep Jadi Saksi Undian di Kuala Lumpur

30 Desember 2025
Mohamed Salah ke Liga Arab Saudi? Media Inggris juga minta klub SPL rekrut pemain Indonesia. (X.COM/AYMANMATNEWS)
HEADLINE

Analisis The Guardian: Pemain Timnas Indonesia Jadi Incaran Strategis Saudi Pro League

25 Desember 2025

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Ilustrasi Arsenal vs Liverpool. Foto: AFP/Darren Staples.
HEADLINE

Prediksi Arsenal vs Liverpool: Misi Balas Dendam Meriam London di Benteng Emirates

8 Januari 2026

LONDON, WWW.PASJABAR.COM – Panggung Premier League tengah pekan ini akan menyajikan duel panas antara pemuncak klasemen, Arsenal,...

Benjamin Sesko akhiri puasa gol, langsung cetak brace. (Action Images via Reuters/Craig Brough)

Debut Darren Fletcher Diwarnai Drama 4 Gol: Benjamin Sesko Gemilang, Tiang Gawang Gagalkan Kemenangan MU atas Burnley

8 Januari 2026
Barcelona bantai Athletic Club 5-0 di semifinal Piala Super Spanyol 2026. (Getty Images Sport)

Mengamuk di Jeddah: Barcelona Bantai Athletic Club 5-0, Amankan Tiket Final Piala Super Spanyol

8 Januari 2026
Pelatih Como 1907, Cesc Fabregas, saat menangani kubu milik Grup Djarum asal Indonesia tersebut di ajang Liga Italia 2025-2026.(AFP/PIERO CRUCIATTI)

Hattrick Kemenangan di Serie A: Fabregas Ingatkan Como 1907 Jangan Lengah Meski Tembus Papan Atas

8 Januari 2026
baznas jawa barat

Resmi Dibubarkan di Paguyuban Pasundan, Pansel Tuntaskan Pemilihan Pimpinan Baznas Jabar

8 Januari 2026

Highlights

Hattrick Kemenangan di Serie A: Fabregas Ingatkan Como 1907 Jangan Lengah Meski Tembus Papan Atas

Resmi Dibubarkan di Paguyuban Pasundan, Pansel Tuntaskan Pemilihan Pimpinan Baznas Jabar

Pekan Ke-17 Super League Sajikan Duel Panas Persib Kontra Persija

Disney Umumkan Pemeran Utama Live Action “Tangled”

Wali Kota Bandung Tanggapi Keluhan Warga soal Akses Flyover Nurtanio

Kapolda Jabar Pastikan Keamanan Ketat Laga Panas Persib Persija

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.