CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Jumat, 9 Januari 2026
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home PASOLAHRAGA

Percasi Lepas Tujuh Atlet ke Asian Games

pri
18 September 2023
Percasi Lepas Tujuh Atlet ke Asian Games

Ketua Umum PB Percasi Utut Adianto saat dalam acara pelepasan kontingen Indonesia cabang olahraga catur untuk Asian Games 2022

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Pengurus Besar Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) melepas tujuh atlet untuk bertanding di ajang Asian Games 2022 di Hangzhou, China.

“Bertandinglah untuk seluruh jiwa raga untuk membela Republik ini. Lawan-lawan seperti China, Kazakhstan, Azerbaijan dan Uzbekistan kuat, buktikan kalau Indonesia lebih kuat. Harapan saya bertandinglah dengan semangat 45 seperti pahlawan zaman dahulu,” kata Ketua Umum PB Percasi Utut Adianto dalam acara pelepasan yang berlangsung di Sotis Hotel, Jakarta, Minggu.

Ketujuh pecatur tersebut nantinya akan bertanding di catur cepat perorangan putra (2 pemain), catur cepat perorangan putri (2 pemain) dan catur standar beregu putri (5 pemain).

“Semua atlet itu ingin memberikan yang terbaik. Memberikan yang terbaik itu punya syarat objektifnya yaitu tidak punya beban terutama uang dan kendala non teknis lainnya. Biasanya anak-anak kalau membela merah putih tidak pernah kami targetkan,” kata Utut Adianto.

Baca juga:   Pemain Hilang Kepercayaan, Ruben Amorim Terancam

Tim catur Indonesia telah menjalani pemusatan latihan (TC) di Budapest, Hungaria, mulai tanggal 03 Agustus hingga 13 September lalu untuk persiapan menuju ajang Asian Games 2022.

Ajang Asian Games yang berlangsung di China ini menjadi ajang ketiga bagi Percasi untuk mengirimkan atletnya di kejuaraan olahraga terbesar se-Asia tersebut, setelah sebelumnya mengirimkan kontingen pada Asian Games Doha Qatar tahun 2006 dan Asian Games Guangzhou China 2010.

“Di Asian Games kami akan memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Mengenai peta kekuatan lawannya untuk mendapatkan medali kita bisa meraihnya,” kata pecatur Medina Warda Aulia.

Baca juga:   Indonesia Tempati Posisi 10 Besar Klasemen Medali Asian Games 2023

Sementara itu pada ajang kali ini, Kemenpora menargetkan medali dari cabang olahraga catur sebanyak dua medali perak dan satu medali perunggu.

Cabang olahraga catur akan mulai dipertandingkan di Asian Games 2022 pada 24 September hingga 7 Oktober mendatang. Dengan memainkan catur cepat perorangan putra/putri mulai 24 September hingga 27 September dan catur standar beregu putra/putri mulai 29 September hingga 7 Oktober.

Dilansir dari PB Percasi, Minggu, berikut daftar pecatur yang dikirimkan di Asian Games 2022:

Tim putra nomor catur cepat perorangan terdiri dari:
1. Novendra Priasmoro, GM (FIDE Rating 2483/2412, kelahiran 1999)
2. Azarya Jodi Setyaki, IM (FIDE Rating 2398/2334, kelahiran 1998)

Baca juga:   Bupati Bandung Beri Bonus Kepada Atlet Berprestasi di ASIAN Games dan SEA Games

Tim putri nomor catur cepat perorangan terdiri dari:
1. Irene Kharisma Sukandar, IM (FIDE Rating 2371/2351, kelahiran 1992)
2. Medina Warda Aulia, IM (FIDE Rating 2373/2341, kelahiran 1997)

Tim beregu putri terdiri dari:
1. Irene Kharisma Sukandar, IM (FIDE Rating 2371/2351, kelahiran 1992)
2. Medina Warda Aulia, IM (FIDE Rating 2373/2341, kelahiran 1997)
3. Dewi Ardhiani Anastasia Citra, WGM (FIDE Ratng 2256/2158, kelahiran 1994)
4. Chelsie Monica Ignesias Sihite, WIM (FIDE Rating 2251/2233, kelahiran 1995)
5. Ummi Fisabilillah, WIM (FIDE Rating 2180/2170, kelahiran 2000)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: pri
Tags: Asian GamesCaturUtut Adianto


Related Posts

Bupati Bandung Beri Bonus Kepada Atlet Berprestasi di ASIAN Games dan SEA Games
PASBANDUNG

Bupati Bandung Beri Bonus Kepada Atlet Berprestasi di ASIAN Games dan SEA Games

3 April 2024
Karateka Indonesia Sumbang Medali Asian Games
PASOLAHRAGA

Karateka Indonesia Sumbang Medali Asian Games

6 Oktober 2023
The Babies Raih Kemenangan Mudah pada Babak 32 Besar
PASOLAHRAGA

The Babies Raih Kemenangan Mudah pada Babak 32 Besar

2 Oktober 2023

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Noel Gallagher bersama manajer Manchester City Pep Guardiola. (Foto: Getty Images/Michael Regan)
HEADLINE

Noel Gallagher Semprot Krisis Manchester United: “Klub Hancur yang Hanya Menjual Masa Lalu”

9 Januari 2026

MANCHESTER, WWW.PASJABAR.COM – Gelombang kritik terus menghantam Old Trafford pasca-keputusan manajemen Manchester United memecat Ruben Amorim dari...

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-20 Nova Arianto. (instagram/@novarianto30)

Mengejutkan! Nama Nova Arianto Resmi Dicoret dari Daftar Asisten John Herdman di Timnas Senior, Ada Apa?

8 Januari 2026
Getty/GOAL

Man City Ditahan Imbang Brighton 1-1: Haaland Ukir Rekor Fantastis, Etihad Kembali Gigit Jari

8 Januari 2026
Viktor Gyokeres (kiri) berduel dengan gelandang Spanyol, Alberto Moleiro (kanan), dalam pertandingan persahabatan pramusim antara Arsenal vs Villarreal di Stadion Emirates di London pada 6 Agustus 2025. (Foto oleh Glyn KIRK / AFP)(AFP/GLYN KIRK)

Adu Tajam Viktor Gyökeres dan Cody Gakpo di Emirates

8 Januari 2026
Ilustrasi Arsenal vs Liverpool. Foto: AFP/Darren Staples.

Prediksi Arsenal vs Liverpool: Misi Balas Dendam Meriam London di Benteng Emirates

8 Januari 2026

Highlights

Adu Tajam Viktor Gyökeres dan Cody Gakpo di Emirates

Prediksi Arsenal vs Liverpool: Misi Balas Dendam Meriam London di Benteng Emirates

Debut Darren Fletcher Diwarnai Drama 4 Gol: Benjamin Sesko Gemilang, Tiang Gawang Gagalkan Kemenangan MU atas Burnley

Mengamuk di Jeddah: Barcelona Bantai Athletic Club 5-0, Amankan Tiket Final Piala Super Spanyol

Hattrick Kemenangan di Serie A: Fabregas Ingatkan Como 1907 Jangan Lengah Meski Tembus Papan Atas

Resmi Dibubarkan di Paguyuban Pasundan, Pansel Tuntaskan Pemilihan Pimpinan Baznas Jabar

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.