BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Persib Bandung menang dengan skor 1-0 atas Madura United dalam laga yang digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Rabu (1/11/2023) malam. Gol kemenangan Persib dicetak Nick Kuipers melalui sundulannya.
Babak Pertama
Menit kelima Edo Febriansah melepas tendangan ke mulut gawang. Bola bisa dihalau Satria Tama. Bola liar kemudian coba disambar Ciro, tapi tak membuahkan hasil manis.
Peluang datang pada menit ke-12. Sebuah serangan diakhiri umpan silang ke mulut gawang. David mencoba menyambar bola, tapi bola tak mampu terjangkau.
Madura United melancarkan serangan agresif pada menit ke-21 yang diakhiri tusukan Salim Tuharea. Namun Nick Kuipers tampil sigap memotong upaya Salim melepas tendangan di kotak penalti.
Semenit berselang, Ciro melepas umpan ke mulut gawang. Namun bola dengan mudah disambar Satria Tama sebelum disambar pemain Persib.
Menit ke-25 Fachruddin Aryanto diganjar kartu kuning. Itu jadi hukuman baginya usai melanggar Frets Butuan dengan keras.
Giliran Edo Febriansah memberikan kejutan. Ia melepas tendangan keras dari luar kotak penalti pada menit ke-25. Sayangnya bola tak mengarah ke gawang.
Persib memberi sengatan pada menit ke-35. Rachmat Irianto merangsek ke pertahanan lawan dan mengirim umpan kepada Ciro. Sial, bola hasil sepakan Ciro mampu diblok Satria Tama.
Menit ke-43 Robi Darwis mengirim umpan ke kotak penalti. Bola disambar David da Silva. Namun bola keluar lapangan dan wasit memandang bola mengenai pemain Madura United. Sehingga wasit memberikan sepak pojok untuk Persib.
Kartu kuning kembali diberikan wasit untuk pemain Madura United. Kali ini giliran Francisco Rivera yang mendapatkannya pada menit ke-45 usai melanggar Alberto Rodriguez.
Persib juga mendapatkan kartu kuning tak lama berselang. Kartu diberikan untuk Robi Darwis. Lulinha juga dikartu kuning usai melanggar Ciro Alves. Hingga akhir babak pertama, skor 0-0 tetap bertahan.
Babak Kedua
Persib Bandung mengganti Robi Darwis pada babak kedua. Posisinya digantikan Ezra Walian untuk menopang daya dobrak ‘Maung Bandung’.
Peluang didapatkan Persib pada menit ke-60 lewat tendangan jarak jauh Putu Gede. Bola dimentahkan Satria Tama. Bola liar disambar Ciro, tapi tak menemui sasaran.
Menit ke-63, upaya Ciro Alves juga tak berbuah hasil. Bola kiriman ke mulut gawang tak bisa disambar pemain Persib. Bola lebih dulu ditangkap kiper Satria Tama.
Madura United melancarkan serangan pada menit ke-72. Beruntung serangan bisa dihentikan Nick Kuipers meski melakukan pelanggaran dan berbuah kartu kuning.
GOL!!! Persib unggul pada menit ke-84 melalui sundulan Nick Kuipers. Gol bermula dari tendangan bebas yang dieksekusi Ezra Walian. Nick lolos dari jebakan offside dan berhasil menanduk bola. Bola meluncur deras ke gawang Madura United. 1-0 untuk Persib.
Itu jadi satu-satunya gol dalam laga tersebut. Meski kedua tim silih berganti melancarkan serangan, skor 1-0 tetap bertahan. Persib keluar sebagai pemenang.
Susunan Pemain
Madura United: Satria Tama (GK), Cleberson de Souza, Fachruddin Aryanto, Guntur Ariyadi, Koko Ari (88′ Koko Ari), Hugo Gomes, Jacob Mahler (88′ Rian Ariansyah), Francisco Rivera, Salim Tuharea, Lulinha, Jose Brandao
Persib Bandung: Teja Paku Alam (GK), Putu Gede, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Edo Febriansah (76′ Rezaldi Hehanussa), Rachmat Irianto, Robi Darwis (46′ Ezra Walian), Frets Butuan (65′ Beckham Putra), Levy Madinda (87′ Arsan Makarin), Ciro Alves (87′ Victor Igbonefo), David da Silva. (ars)