CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Jumat, 9 Januari 2026
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home PASOLAHRAGA

Si Nyonya Tua Taklukan Cagliari 2-1

pri
12 November 2023
Si Nyonya Tua Taklukan Cagliari 2-1

Gleison Bremer mencetak gol ke gawang Cagliari, Minggu (12/11/2023) (c) Juventus Official

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

ITALIA, WWW.PASJABAR.COM — Juventus memetik kemenangan di giornata ke-12 Serie A 2023/2024. Menjamu Cagliari, Si Nyonya Tua menang dengan skor tipis 2-1.

Juventus berhasil unggul di laga ini berkat gol Gleison Bremer dan Daniele Rugani di babak kedua. Namun Cagliari mampu memperkecil kedudukan berkat gol Alberto Dossena.

Berkat hasil ini, Juventus mengudeta Inter Milan dari puncak klasemen sementara Serie A 2023/2024. Sementara Cagliari tertahan di peringkat 17.

Babak Pertama

Bermain di depan pendukung mereka sendiri, Juventus mencoba untuk mengambil inisiatif serangan. Mereka mencoba untuk membuat gol cepat di laga ini.

Namun Cagliari tampil tidak kalah baiknya. Anak asuh Claudio Ranieri itu memberikan perlawanan yang sengit di laga ini.

Baca juga:   Tiga Gol Arkadiusz Milik Hantarkan Si Nyonya Tua Kalahkan Frosinone

Kedua tim bisa dikatakan sama-sama kesulitan menciptakan peluang yang berbahaya. Kedua tim sama-sama bermain dengan rapat sehinga tidak ada peluang emas yang tercipta.

Hingga babak pertama berakhir, skor 0-0 bertahan sama kuat untuk kedua tim. Baik Juventus dan Cagliari sama-sama gagal membuat satupun tembakan tepat sasaran di babak pertama.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Juventus mencoba menaikkan intensitas serangan mereka. Si Nyonya Tua tampil menggebrak ke arah gawang Cagliari.

Usaha Juventus itu berbuah manis di menit ke-60. Gleison Bremer sukses memecahkan kebuntuan setelah sepak pojok Filip Kostic mampu ia tanduk dengan sempurna ke gawang Cagliari. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Baca juga:   Sinyal Kalvin Phillips Bakal Angkat Kaki dari Manchester City Menguat

Gol Bremer itu membuat jalannya pertandingan semakin seru. Pasalnya Cagliari tampil lebih menekan dan Juventus juga semakin percaya diri dalam menyerang.

Di menit ke-70, Juventus berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0. Lagi-lagi dari skema sepak pojok, bola berhasil mengenai dada Daniele Rugani namun bola mengenai mistar gawang. Bola pantulan kembali mengenai tubuh Rugani dan kali ini bola masuk ke gawang Cagliari.

Meski tertinggal dua gol Cagliari tidak menyerah begitu saja. Serangan demi serangan terus dilancarkan anak asuh Ranieri hingga akhirnya berbuah gol.

Baca juga:   Wajib Menang! Timnas Putri Tantang Taiwan demi Piala Asia

Gol itu terjadi di menit ke-74 setelah sepak pojok Jakub Jankto berhasil ditanduk dengan sempurna oleh Alberto Dossena. Skor berubah menjadi 2-1.

Di sisa babak kedua, baik Juventus dan Cagliari sama-sama intens melakukan jual beli serangan. Namun skor 2-1 tidak berubah hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Susunan Pemain Kedua Tim

Juventus (3-5-2): Szczesny; Rugani, Bremer, Gatti; Kostic, Miretti, Locatelli, McKennie, Cambiaso; Kean, Chiesa

Pelatih: Massimiliano Allegri

Cagliari (4-2-3-1): Scuffet; Augello, Dossena, Goldaniga, Zappa; Makoumbou, Prati; Luvumbo, Viola, Jankto; Petagna

Pelatih: Claudio Ranieri

Print Friendly, PDF & Email
Editor: pri
Tags: CagliarijuventusSi Nyonya Tua


Related Posts

Fabio Grosso sorot kinerja barisan pertahanan Sassuolo usai dibantai Juventus. (AFP/MARCO BERTORELLO)
HEADLINE

Grosso Buka Suara Usai Kekalahan Sassuolo: Soroti Blunder Jay Idzes dan Kualitas Elite Juventus

8 Januari 2026
Jonathan David (kanan) dihampiri rekan setimnya usai mencetak gol ketiga Juventus ke gawang Sassuolo. Foto: Juventus FC via Getty Images/Daniele Badolato - Juventus FC
HEADLINE

Jonathan David Menyala! Juventus Bungkam Sassuolo Tiga Gol Tanpa Balas

7 Januari 2026
AC Milan menyiapkan langkah untuk merekrut bek Lazio, Adam Marusic, pada bursa transfer mendatang. (Photo by Tiziana FABI / AFP)(AFP/TIZIANA FABI)
HEADLINE

Strategi Transfer AC Milan: Bidik Adam Marusic Secara Gratis dan Opsi Pertukaran Federico Gatti

3 Januari 2026

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Noel Gallagher bersama manajer Manchester City Pep Guardiola. (Foto: Getty Images/Michael Regan)
HEADLINE

Noel Gallagher Semprot Krisis Manchester United: “Klub Hancur yang Hanya Menjual Masa Lalu”

9 Januari 2026

MANCHESTER, WWW.PASJABAR.COM – Gelombang kritik terus menghantam Old Trafford pasca-keputusan manajemen Manchester United memecat Ruben Amorim dari...

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-20 Nova Arianto. (instagram/@novarianto30)

Mengejutkan! Nama Nova Arianto Resmi Dicoret dari Daftar Asisten John Herdman di Timnas Senior, Ada Apa?

8 Januari 2026
Getty/GOAL

Man City Ditahan Imbang Brighton 1-1: Haaland Ukir Rekor Fantastis, Etihad Kembali Gigit Jari

8 Januari 2026
Viktor Gyokeres (kiri) berduel dengan gelandang Spanyol, Alberto Moleiro (kanan), dalam pertandingan persahabatan pramusim antara Arsenal vs Villarreal di Stadion Emirates di London pada 6 Agustus 2025. (Foto oleh Glyn KIRK / AFP)(AFP/GLYN KIRK)

Adu Tajam Viktor Gyökeres dan Cody Gakpo di Emirates

8 Januari 2026
Ilustrasi Arsenal vs Liverpool. Foto: AFP/Darren Staples.

Prediksi Arsenal vs Liverpool: Misi Balas Dendam Meriam London di Benteng Emirates

8 Januari 2026

Highlights

Adu Tajam Viktor Gyökeres dan Cody Gakpo di Emirates

Prediksi Arsenal vs Liverpool: Misi Balas Dendam Meriam London di Benteng Emirates

Debut Darren Fletcher Diwarnai Drama 4 Gol: Benjamin Sesko Gemilang, Tiang Gawang Gagalkan Kemenangan MU atas Burnley

Mengamuk di Jeddah: Barcelona Bantai Athletic Club 5-0, Amankan Tiket Final Piala Super Spanyol

Hattrick Kemenangan di Serie A: Fabregas Ingatkan Como 1907 Jangan Lengah Meski Tembus Papan Atas

Resmi Dibubarkan di Paguyuban Pasundan, Pansel Tuntaskan Pemilihan Pimpinan Baznas Jabar

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.