PASBANDUNG

9 Remaja Diamankan Polresta Bandung, Remaja Sungkem Minta Maaf Kepada Orang Tua

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Petugas Sijalak Presisi Polresta Bandung mengamankan sembilan orang remaja yang diduga akan melakukan tindak kejahatan di kawasan Jalan Gading Tutuka, Soreang, Kabupaten Bandung. Tiga di antaranya bersujud di depan orang tuanya sembari sungkem meminta maaf mengeluarkan air mata.

Penangkapan bermula ketika tim Sijalak Presisi Polresta Bandung tengah melakukan patroli di akses Gerbang Tol Saroja. Tidak jauh dari lokasi tersebut, petugas patroli menemukan beberapa remaja yang dicurigai akan melakukan aksi kejahatan dan beratributkan geng motor Brigez.

Selain itu, tak jauh dari lokasi petugas juga mengamankan remaja yang melakukan balapan liar serta mengganggu ketertiban umum. Pasca penangkapan tersebut, sembilan muda mudi tersebut di bawa ke Mako Polresta Bandung.

“Mereka melakukan perjanjian agar hal serupa tidak terulang kembali, dengan diamankan ke sembilan remaja tersebut dapat memberikan efek jera,” kata Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo, Senin (11/12/2023).

Selain mengamankan terduga pelaku, petugas juga mengamankan empat unit sepeda motor, atribut geng motor serta senjata tajam.

Petugas menugaskan tim Sijalak Presisi untuk berpatroli di setiap malamnya. Hal ini guna menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat di Kabupaten Bandung. (ctk)

Cutang

Recent Posts

Kualifikasi Piala Asia U-20, Timnas Indonesia Siap Tempur di Grup F

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, optimistis bahwa timnya mampu meraih kemenangan…

51 menit ago

Begini Sikap Ketum PSSI Erick Thohir soal Kericuhan Bobotoh

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI Erick Thohir buka suara menanggapi kericuhan yang terjadi di…

2 jam ago

Prodi Fotografi Unpas Jelajahi Destinasi Unik di Sumedang dan Majalengka

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Program Studi Fotografi Universitas Pasundan atau Unpas kembali mengadakan kegiatan tracking poin…

3 jam ago

Perapihan Kabel Udara Capai 42 Titik Ruas Jalan Kota Bandung Sepanjang 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung terus melakukan upaya merapikan kabel…

4 jam ago

Firasat Dimas Drajad Mengenai Laga Persib vs Persija Terbukti Nyata

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dimas Drajad merasakan ambisi menggebu jelang laga Persib Bandung vs Persija Jakarta…

5 jam ago

Erick Thohir Marah Besar Tentang Kerusuhan Persib

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Kerusuhan Persib membuat Ketua Umum PSSI, Erick Thohir marah,  ketika mengetahui adanya…

5 jam ago