HEADLINE

Wadahi Gagasan Kreatif Generasi Muda, BEM Unpas Inisiasi Pasundan Education Week

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Kementerian Pendidikan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Pasundan (BEM Unpas) menginisiasi Pasundan Education Week sebagai wadah untuk menampung gagasan kreatif generasi muda. Khususnya siswa SMA/SMK terkait inovasi yang menunjang perbaikan sistem pendidikan.

Pasundan Education Week diharapkan menjadi platform kolaboratif bagi siswa-siswi SMA/SMK di Jawa Barat untuk mengidentifikasi masalah, menciptakan solusi inovatif, dan merancang langkah-langkah yang implementatif melalui riset/karya tulis ilmiah yang dipresentasikan pada puncak kegiatan.

Ketua BEM Unpas M. Reza Zakki Maulana menekankan, Pasundan Education Week menjadi bentuk tanggapan dan bukti keseriusan BEM Unpas dalam menyuarakan perubahan positif di dunia pendidikan.

“Selain lomba karya tulis ilmiah, Pasundan Education Week juga diisi dengan Seminar Nasional ‘Sustainable Education for Golden Indonesia 2045’ yang menghadirkan narasumber content creator edukasi, yaitu Guru Gembul,” katanya yang dilansir dari laman unpas.ac.id pada Minggu (18/2/2024).

Setelah melewati tahapan seleksi, kelompok dari SMA Negeri 9 Bandung dan SMA PGII 1 Bandung berhasil menembus babak final. Di hadapan dewan juri, keduanya mempresentasikan gagasan untuk merespons tantangan pendidikan.

“Kami yakin, lewat Pasundan Education Week, adik-adik bisa berkontribusi meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan. Semakin banyak generasi terdidik, maka serumit apa pun persoalan bangsa pasti bisa terjawab,” sambungnya.

Kepala Biro Kemahasiswaan Unpas R. Hj. Iin Martina, S.H. mewakili Rektor menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap gelaran Pasundan Education Week.

Ia berharap, kegiatan ini bisa mempertajam inovasi dan kreativitas siswa, sekaligus memotivasi mereka untuk menuangkan ide-ide baru dalam bentuk karya tulis yang bermanfaat.

“Kami harap, karya tulis ilmiah yang lahir dari kegiatan Pasundan Education Week dapat memberikan sumbangsih bagi dunia pendidikan. Mengingat adik-adik merupakan generasi penerus dan masa depan bangsa ini ada di pundak kalian semua,” harapnya. (*/ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

2 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

3 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

4 jam ago

Menag Nasaruddin Umar: Guru Adalah Pahlawan Sejati

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Menteri Agama, Nasaruddin Umar, mengungkapkan bahwa guru adalah pahlawan sejati dalam pidatonya…

4 jam ago

Pj Wali Kota Ajak Warga Bandung Tingkatkan Partisipasi di Pilkada 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menyelesaikan pendistribusian logistik Pilkada Serentak…

5 jam ago

Erick Thohir Sambut Kehadiran Legenda Sepak Bola Dunia di Workshop FIFA

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias kehadiran beberapa legenda sepak…

5 jam ago