BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Arus lalu lintas menuju kawasan obyek wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat pada Jumat (12/4/2024) siang mengalami kepadatan volume kendaraan.
Terlihat antrian kemacetan kendaraan yang didominasi kendaraan roda empat milik pribadi ini tampak terjadi di Jalan Setiabudh, Jalan Gudang Kahuripan yang akan mengarah ke kawasan obyek wisata Lembang.
Untuk mengurai kemacetan petugas kepolisian dari Satlantas Polres Cimahi memberlakukan rekayasa jalan dengan memberlakukan one way sebanyak 5 kali dari arah Bandung menuju Lembang-Subang.
“Pada H+3 Idul Fitri kondisi arus lalu lintas wisata Lembang mulai mengalami kemeriahan, bila dibangdingkan hari kemarin. Rata-rata dari sekian kendaraan yang melintas didominasi wisatawan dari luar dan dalam kota yang hendak berlibur di Lembang. Adapun guna mengantisipasi kepadatan lalin tersebut, kami pun telah menyiapkan rekayasa jalan dengan melakukan one way secara tentatif,” kata Kanit Gakkum Polres Cimahi, Ipda Bayu Subekti.
Puncak kedatangan wisatawan ke Lembang diprediksi akan terjadi pada Sabtu (13/4/2024) dan Minggu (14/4/2024) mendatang. (uby)