CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Minggu, 16 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home PASJABAR

Panti Baca Ceria Menularkan Virus Literasi di Sumedang

Tiwi Kasavela
21 Mei 2024
Panti Baca Ceria Menularkan Virus Literasi di Sumedang

Panti Baca Ceria Menularkan Virus Literasi di Sumedang (Foto : Istimewa)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Panti Baca Ceria, yang didirikan oleh Ipul Saepulloh pada tahun 2016, telah menjadi pionir dalam memajukan budaya literasi di Sumedang. Dengan beragam program menarik, komunitas ini berhasil menarik minat baca masyarakat dari berbagai kalangan, terutama anak-anak.

Menurut Ipul, inspirasi mendirikan Panti Baca Ceria berawal dari pengalaman pribadinya saat pindah ke rumah ibunya.

“Banyak anak-anak kecil teman-teman adik saya suka main, lalu saya sodorkan buku anak, mereka nagih terus menerus,” katanya.

Ipul juga memanfaatkan koleksi buku milik almarhum ayahnya dan buku pribadinya untuk memenuhi permintaan anak-anak. Inisiatif ini berkembang menjadi program “Sapedah Baca”, di mana Ipul membawa buku-buku ke Car Free Day (CFD) Sumedang menggunakan sepeda setiap Minggu.

Baca juga:   Laksanakan Dua Tugas, Ridwan Kamil Sudah Selesaikan Tugas sebagai Amirul Hajj Jabar

Panti Baca Ceria menawarkan berbagai program, yang paling utama adalah layanan membaca gratis setiap hari.

“Program kami mulai dari kelas menulis, kelas film, kelas filsafat. Ada juga bioskop masuk desa, malam minggu puisi, dan Silatusastra yang merupakan acara tahunan,” jelas Ipul.

Pencapaian terbesar Panti Baca Ceria adalah munculnya taman-taman baca lainnya di berbagai daerah sejak berdirinya.

“Selain itu, ada juga penulis-penulis muda dan kegiatan kolektif di masyarakat yang muncul. Kami membuat 26 buku bergambar tentang Sumedang untuk menginisiasi dongeng dan mengembalikan literasi ke dalam rumah,” tambahnya.

Baca juga:   PASTV : CIMAHI ZONA MERAH COVID-19

Dalam hal kerjasama, Panti Baca Ceria telah bekerja dengan berbagai pihak.

“Kami pernah bekerjasama dengan Dinas Perpustakaan Sumedang untuk pembuatan buku anak, dan dengan sekolah-sekolah untuk eskul menulis. Kami juga sering berkolaborasi dengan organisasi dan komunitas untuk berbagai kegiatan,” ungkap Ipul.

Ipul menekankan bahwa moto komunitas ini adalah “mari berbagi ceria”, sehingga tidak ada tantangan yang dianggap terlalu berat.

“Karena kegiatan kami semuanya gratis, masyarakat sering terlibat,” ujarnya.

Untuk rencana jangka panjang, Panti Baca Ceria berfokus pada enam literasi dasar. Dimana Tahun ini akan membuat proyek Menjaras Memori Kolektif untuk arsipan tentang Sumedang dan sedang menggarap place making untuk meningkatkan ekonomi kreatifnya.

Baca juga:   Tahapan Seleksi Calon Anggota KPU 16 Kabupaten/Kota di Jabar Periode 2023-2028

Teknologi juga dimanfaatkan maksimal oleh Panti Baca Ceria.

“Kami menggunakan ceriaspace.com untuk publikasi kegiatan dan basis ekonomi kami. Untuk akses digital bacaan, kami sudah bekerjasama dengan iSumedang untuk akses 26 buku bergambar tentang Sumedang,” jelas Ipul.

Ipul menekankan pentingnya literasi untuk menghadapi perkembangan zaman.

“Literasi tidak hanya baca dan tulis, ada enam literasi dasar yang harus dikuasai untuk meningkatkan ekonomi dan berpikir kritis, komunikatif, kreatif, dan berkolaborasi,” katanya.

“Tujuan kami sederhana, hanya serpihan kecil yang punya mimpi besar, salah satunya dengan menularkan virus literasi ini ke semua orang,” pungkas Ipul dengan semangat.  (tiwi)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Tiwi Kasavela
Tags: Panti Baca Ceria


Related Posts

No Content Available

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

TB Hasanuddin Deddy Corbuzier
HEADLINE

TB Hasanuddin: Pengiriman Pasukan ke Gaza Harus Sesuai Hukum Internasional

16 November 2025

JAKARTA, WWW. PASJABAR. COM -- Anggota Komisi I DPR RI Mayjen TNI (Purn) TB Hasanuddin memberikan respons...

jadwal motogp valencia 2025

Jadwal Lengkap MotoGP Valencia 2025: Pekan Penutup Musim

15 November 2025
Jorge Martin

Jorge Martin Pilih Bermain Aman di Hari Pertama MotoGP Valencia

15 November 2025
PUBG Mobile Balenciaga

PUBG Mobile Gandeng Balenciaga Hadirkan Konten Fesyen Eksklusif

15 November 2025
Teh Herbal Dinilai Efektif Bantu Tubuh Hadapi Polusi Udara

Teh Herbal Dinilai Efektif Bantu Tubuh Hadapi Polusi Udara

15 November 2025

Highlights

PUBG Mobile Gandeng Balenciaga Hadirkan Konten Fesyen Eksklusif

Teh Herbal Dinilai Efektif Bantu Tubuh Hadapi Polusi Udara

OnePlus 15 Hadirkan Desain Baru dan Sistem Kamera Internal

Film Dopamin Raih Antusiasme Tinggi dan Jadi Perbincangan Penonton

DPMKP Ingatkan Risiko Kebakaran Tetap Tinggi Meski Sudah Hujan

Minangkabau & International Culinary Expo 2025 Ramaikan Bandung

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.