CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Rabu, 5 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home HEADLINE

Sidang Doktor Ilmu Manajemen Unpas Somi Mohamad Yunus: CASA Electronic Banking

Hanna Hanifah
4 September 2024
sidang promosi doktor unpas

Somi Mohamad Yunus berhasil meraih gelar doktor dalam Sidang Promosi Doktor yang diselenggarakan oleh Program Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) pada Rabu (4/9/2024). (foto: han/pasjabar)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Somi Mohamad Yunus berhasil meraih gelar doktor dalam Sidang Promosi Doktor yang diselenggarakan oleh Program Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) pada Rabu (4/9/2024).

Sidang tersebut berlangsung di Aula Mandalasaba dr. Djoenjoenan, Lantai V Gedung Paguyuban Pasundan, Jalan Sumatra No. 41, Kota Bandung.

Sidang promosi doktor Unpas ini dipimpin oleh Ketua Sidang sekaligus Promotor, Prof. Dr. H. Azhar Affandi, SE., M.Sc., dengan Co-Promotor Prof. Dr. H. Atang Hermawan, SE., MSIE., AK.

Selain itu, sidang ini juga dihadiri oleh beberapa penguji, termasuk Ketua Umum PB Paguyuban Pasundan sekaligus penguji, Prof. Dr. H. M. Didi Turmudzi, M.Si, serta penguji lainnya seperti Dr. Hj. Liza Nurwulan, SE., M.Si., AK, Prof. Dr. H. Jaja Suteja, SE., M.Si, Prof. Mokhamad Anwar, SE., M.Si., Ph.D, dan Prof. Dr. H. M. Sidik Priadana, MS.

Baca juga:   Unpas Segera Gelar Seminar Nasional dan Pameran Hari Pangan Sedunia 2023
Somi Mohamad Yunus berhasil meraih gelar doktor dalam Sidang Promosi Doktor yang diselenggarakan oleh Program Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) pada Rabu (4/9/2024). (foto: pasjabar)

Somi mempresentasikan disertasinya yang berjudul “Strategi Peningkatan Market Share Current Account Saving Account (CASA) Melalui Optimalisasi Pengembangan Electronic Banking di Indonesia (Studi Kasus pada Bank BJB)”.

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan pelayanan perbankan di Indonesia yang masih dinilai lambat dan penuh tantangan, termasuk masalah jaringan, regulasi ketat, dan lamanya proses pembuatan rekening.

“Tujuannya ialah ingin memberi nilai tambah untuk perusahaan yang saya teliti juga untuk Karya Ilmiah yang bisa dibaca oleh teman-teman yang membutuhkan di bidang perbankan khususnya di penelitian Current Account Saving Account (CASA) ini,” ungkap Somi ketika ditemui.

Baca juga:   Foto Nyeleneh Caleg Komeng Viral! Ini Kisah Dibalik Fotonya

Dalam penelitiannya, Somi berfokus pada pengembangan electronic banking sebagai salah satu strategi untuk meningkatkan market share CASA.

Somi Mohamad Yunus berhasil meraih gelar doktor dalam Sidang Promosi Doktor yang diselenggarakan oleh Program Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) pada Rabu (4/9/2024). (foto: han/pasjabar)

Ia melakukan studi kualitatif dengan wawancara berbagai narasumber dari internal perusahaan, pengambil kebijakan, serta praktisi perbankan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bank BJB telah memulai transformasi layanan digital secara signifikan sejak 2021, namun market share CASA masih belum mencapai target yang diharapkan.

Strategi yang disarankan untuk optimalisasi pengembangan electronic banking termasuk pengembangan aplikasi mobile yang user-friendly serta peningkatan sistem keamanan untuk melindungi data nasabah.

Dalam wawancaranya, Somi menyampaikan harapannya agar penelitian ini dapat memberikan nilai tambah bagi perusahaan yang diteliti serta menjadi referensi bagi praktisi perbankan lainnya.

Baca juga:   Medika Andesba Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum Unpas, Angkat Perpol 8 Tahun 2021

“Tentunya harapannya buat penelitian ini menjadi trigger dan stimulan bahwa peningkatan CASA itu menjadi mandatori buat semua bank, untuk bisa mencapainya dengan perjuangan yang harus sistematis,” ujarnya.

sidang promosi doktor unpas
Somi Mohamad Yunus berhasil meraih gelar doktor dalam Sidang Promosi Doktor yang diselenggarakan oleh Program Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) pada Rabu (4/9/2024). (foto: han/pasjabar)

Somi dinyatakan lulus dengan nilai IPK 3,63 dan mendapatkan yudisium sangat memuaskan. Ia juga tercatat sebagai lulusan ke-477 dari Program Pascasarjana Prodi Ilmu Manajemen Unpas.

Menyikapi pencapaian ini, Somi mengungkapkan rasa syukurnya dan memberikan apresiasi kepada Unpas atas dukungan yang telah diberikan selama masa studinya.

“Harapannya Unpas tetap seperti ini karena saya selama ini juga banyak mendapat support dari Unpas, dan saya rasa Unpas di mata saya sangat baik,” ungkapnya. (han)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Yatti Chahyati
Tags: CASAelectronic bankingsidang doktor unpassidang Promosi Doktorunpas


Related Posts

unpas
HEADLINE

Mahasiswi Unpas Terpilih Jadi Google Student Ambassador 2025

31 Oktober 2025
unpas
PASKESEHATAN

Unpas Gelar Gebyar Cek Kesehatan Gratis untuk Akademika Kampus

30 Oktober 2025
LBH BAPEKSI KUHP
HEADLINE

LBH BAPEKSI dan Unpas Gelar Sosialisasi KUHP Baru untuk Penguatan Advokasi Hukum Masyarakat

29 Oktober 2025

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Sandiwara Sunda “Pernikahan Dini” karya LS Dwi Murni tampil di Bandung, angkat isu pernikahan anak dan penyalahgunaan kuasa lewat pesan moral dan budaya. (Eci/pasjabar)
HEADLINE

Sandiwara Sunda “Pernikahan Dini” Angkat Isu Sosial di Rumentang Siang Bandung

4 November 2025

Bandung, www.pasjabar.com -- Isu sosial tentang penyalahgunaan kuasa dan pelanggaran etika dalam masyarakat diangkat lewat pertunjukan sandiwara...

Kiper AC Milan, Mike Maignan, merayakan golnya di akhir pertandingan Serie A Italia antara AC Milan dan AS Roma di Stadion San Siro, Milan, pada 2 November 2025. (Isabella BONOTTO / AFP)

Mike Maignan Bersinar, Tapi AC Milan Terancam Kehilangan Sang Kiper!

4 November 2025
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, harus mengakui keunggulan Mia Blichfeldt dari Denmark pada final Hylo Open 2025 di Saarbruecken, Jerman, 2 November 2025. (TANGKAPAN LAYAR BWF TV)

Mia Blichfeldt Taklukkan Putri KW, Juara Hylo Open 2025!

4 November 2025
Angin puting beliung terjang Ujung Berung, Bandung. Puluhan rumah rusak, pohon tumbang, dan warga panik. Petugas BPBD lakukan evakuasi dan pembersihan. (Uby/pasjabar)

Angin Puting Beliung Hantam Bandung, Puluhan Rumah Rusak!

4 November 2025
Persib vs Selangor

Persib Optimistis Hadapi Selangor di AFC Champions League, Thom Haye: Tim Semakin Solid!

4 November 2025

Highlights

Angin Puting Beliung Hantam Bandung, Puluhan Rumah Rusak!

Persib Optimistis Hadapi Selangor di AFC Champions League, Thom Haye: Tim Semakin Solid!

Luis Enrique Siap Tantang Dominasi Bayern di Parc des Princes

Arne Slot Waspadai Aksi Gila Vinicius Junior di Anfield!

Biaya Haji 2026 Turun Dua Juta Rupiah

Malam Ini Timnas Indonesia U-17 Hadapi Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Qatar

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.