CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Jumat, 9 Januari 2026
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home HEADLINE

Drama Korea Dear X Tampilkan Kisah Gelap Cinta, Trauma, dan Obsesi

Hanna Hanifah
13 November 2025
Dear X

Drama Korea terbaru Dear X resmi tayang perdana pada 6 November 2025 di HBO Max Asia dan Viki, serial bergenre psychological thriller-romance. (foto: Viki)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Drama Korea terbaru Dear X resmi tayang perdana pada 6 November 2025 di HBO Max Asia dan Viki. Serial bergenre psychological thriller-romance ini mempertemukan kembali Kim Yoo-jung dan Kim Young-dae dalam kisah gelap tentang cinta, trauma, dan obsesi di dunia hiburan Korea.

Diadaptasi dari webtoon populer karya Ban Ji-woon yang dirilis pada 2019, Dear X disutradarai oleh Lee Eung-bok, sosok di balik deretan drama sukses. Seperti Descendants of the Sun, Goblin, Mr. Sunshine, dan Sweet Home.

Serial ini mengangkat pertanyaan mendasar: Apakah monster dilahirkan atau diciptakan oleh keadaan?

Wajah Ganda di Balik Cahaya Gemerlap

Kim Yoo-jung memerankan Baek Ah-jin, seorang aktris papan atas yang menyembunyikan masa lalu kelam di balik citra sempurna.

Baca juga:   Viral Insiden Pelemparan Batu ke Kereta, KCI-KAI Ambil Langkah Serius

Dibesarkan dalam keluarga penuh kekerasan, Ah-jin tumbuh dengan kemampuan manipulatif dan kecenderungan psikopat—menggunakan kecantikan dan pesonanya. Untuk bertahan hidup sekaligus menjatuhkan siapa pun yang menghalangi jalannya menuju puncak ketenaran.

Di sisi lain, Yoon Jun-seo (Kim Young-dae), teman masa kecil yang mencintainya dengan buta. Justru terperangkap dalam lingkaran kehancuran yang diciptakan Ah-jin sendiri.

Baca juga:   Pascasarjana Unpas Kaji Pemilu 2024 dan Prospeknya Bagi Masa Depan Bangsa

Hubungan mereka menjadi pusat dari drama yang menggabungkan ambisi, keputusasaan, dan cinta yang berujung pada kehancuran moral.

“Bagiku ini adalah kisah romantis gelap tentang iblis berwajah malaikat yang terlahir dari takdir kejam,” ujar Lee Eung-bok, dikutip dari The Korea Times.

Kritikus drama Yun Suk-jin menilai Dear X berhasil menampilkan realisme sinematik yang kuat. Dalam menggambarkan kekerasan rumah tangga serta dampaknya terhadap kepribadian anak.

Baca juga:   Drama Korea S Line Tayang Perdana, Usung Konsep Misteri Garis Merah

“Drama ini bukan sekadar kisah balas dendam, tapi refleksi tajam tentang bagaimana luka masa kecil bisa membentuk monster di masa depan,” ujarnya.

Dengan sinematografi yang megah, narasi yang intens, dan akting Kim Yoo-jung yang melampaui batas citra manisnya selama ini, Dear X menjadi salah satu tayangan paling dinanti di akhir tahun. Serial ini akan terdiri dari 12 episode, dengan dua episode baru tayang setiap hari Kamis. (han)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Hanna Hanifah
Tags: Dear XDrama KoreaDrama Korea Dear X


Related Posts

the judge returns
HEADLINE

Drama Korea The Judge Returns Resmi Tayang di HBO Max

3 Januari 2026
Ji Chang-wook
HEADLINE

Ji Chang-wook Kembali Beraksi dalam Drama Korea The Manipulated

6 November 2025
Bon Appétit Your Majesty
HEADLINE

Drama Bon Appétit, Your Majesty Kuasai Daftar Populer Dua Pekan

8 September 2025

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Noel Gallagher bersama manajer Manchester City Pep Guardiola. (Foto: Getty Images/Michael Regan)
HEADLINE

Noel Gallagher Semprot Krisis Manchester United: “Klub Hancur yang Hanya Menjual Masa Lalu”

9 Januari 2026

MANCHESTER, WWW.PASJABAR.COM – Gelombang kritik terus menghantam Old Trafford pasca-keputusan manajemen Manchester United memecat Ruben Amorim dari...

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-20 Nova Arianto. (instagram/@novarianto30)

Mengejutkan! Nama Nova Arianto Resmi Dicoret dari Daftar Asisten John Herdman di Timnas Senior, Ada Apa?

8 Januari 2026
Getty/GOAL

Man City Ditahan Imbang Brighton 1-1: Haaland Ukir Rekor Fantastis, Etihad Kembali Gigit Jari

8 Januari 2026
Viktor Gyokeres (kiri) berduel dengan gelandang Spanyol, Alberto Moleiro (kanan), dalam pertandingan persahabatan pramusim antara Arsenal vs Villarreal di Stadion Emirates di London pada 6 Agustus 2025. (Foto oleh Glyn KIRK / AFP)(AFP/GLYN KIRK)

Adu Tajam Viktor Gyökeres dan Cody Gakpo di Emirates

8 Januari 2026
Ilustrasi Arsenal vs Liverpool. Foto: AFP/Darren Staples.

Prediksi Arsenal vs Liverpool: Misi Balas Dendam Meriam London di Benteng Emirates

8 Januari 2026

Highlights

Adu Tajam Viktor Gyökeres dan Cody Gakpo di Emirates

Prediksi Arsenal vs Liverpool: Misi Balas Dendam Meriam London di Benteng Emirates

Debut Darren Fletcher Diwarnai Drama 4 Gol: Benjamin Sesko Gemilang, Tiang Gawang Gagalkan Kemenangan MU atas Burnley

Mengamuk di Jeddah: Barcelona Bantai Athletic Club 5-0, Amankan Tiket Final Piala Super Spanyol

Hattrick Kemenangan di Serie A: Fabregas Ingatkan Como 1907 Jangan Lengah Meski Tembus Papan Atas

Resmi Dibubarkan di Paguyuban Pasundan, Pansel Tuntaskan Pemilihan Pimpinan Baznas Jabar

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.