BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Objek wisata Kebun Binatang Bandung (Bandung Zoo) yang sempat ditutup sementara akhirnya kembali dibuka untuk umum pada Senin (29/12/2025) siang. Pembukaan dilakukan tanpa pungutan biaya atau gratis. Kebijakan tersebut langsung disambut antusias oleh masyarakat, terbukti dengan ribuan pengunjung yang memadati kawasan Bandung Zoo untuk berlibur bersama keluarga.
Tingginya minat masyarakat untuk berkunjung membuat pengelola mengambil langkah pembukaan kembali meski sebelumnya telah diumumkan penutupan sementara. Keputusan ini diambil untuk menghindari potensi kerawanan sosial di sekitar lokasi akibat membludaknya pengunjung yang sudah terlanjur datang ke kawasan Jalan Tamansari, Kota Bandung.
Para pengunjung yang datang tidak diwajibkan membeli tiket masuk. Namun, pengelola membuka kesempatan bagi pengunjung yang membawa sayur-mayur atau bahan pangan lain untuk disumbangkan sebagai pakan satwa. Kesempatan berkunjung secara gratis ini dimanfaatkan masyarakat untuk menikmati liburan sambil mengenalkan anak-anak pada berbagai jenis satwa koleksi Bandung Zoo.
Dibuka Gratis, Pengunjung Diminta Tetap Tertib
Sejumlah pengunjung mengaku senang dapat berwisata tanpa biaya. Selain rekreasi, kebun binatang dinilai menjadi sarana edukasi bagi anak-anak tentang flora dan fauna.
“Senang sekali bisa mengajak anak-anak ke kebun binatang tanpa harus bayar. Anak-anak jadi bisa belajar langsung mengenal satwa,” ujar Rini, salah satu pengunjung.
Hal serupa disampaikan Eli, pengunjung lainnya, yang mengaku bersyukur Bandung Zoo kembali dibuka.
“Momen liburan jadi lebih berkesan karena bisa ke sini gratis dan tetap aman,” katanya.
Sementara itu, Manager Komunikasi Pemasaran Bandung Zoo, Sulhan Syafi’i, menjelaskan bahwa pembukaan dilakukan tanpa tiket masuk, namun pengelola tetap menerima donasi sukarela dari pengunjung.
“Kami membuka akses gratis, tetapi menerima donasi pakan satwa seperti sayur, buah, hingga daging. Keputusan buka atau tutup akan dievaluasi setiap hari dan diumumkan melalui media sosial resmi Bandung Zoo,” jelas Sulhan.
Pihak pengelola juga mengimbau pengunjung untuk menjaga kebersihan, tidak memberi pakan satwa sembarangan, serta membawa kembali sampah masing-masing. Selama masa ini, seluruh pedagang di dalam area kebun binatang sementara ditutup, sehingga pengunjung diminta membawa makanan dan minuman dari luar. (uby)












