WWW.PASJABAR.COM – Eliano Reijnders jadi salah satu pemain paling diandalkan pelatih Bojan Hodak di Persib Bandung musim ini. Yang menarik, ia tak hanya dimainkan di satu posisi.
Ia pernah diplot jadi bek kiri, bek kanan, sayap, hingga gelandang. Semuanya bisa dituntaskan Eliano dengan penampilan memukau.
Eliano sendiri mengaku tak masalah ditempatkan sebagai apa. Yang terpenting, saat diberi kepercayaan tampil, ia akan berusaha tampil semaksimal mungkin.
“Bagi saya, saya tidak peduli dengan di mana pelatih menempatkan saya. Saya akan memberikan seratus persen kemampuan,” kata Eliano.
Yang menarik, Eliano beberapa kali diplot sebagai gelandang. Ia mengisi peran yang lebih sering dimainkan Marc Klok.
Hasilnya, daya jelajah dan kemampuan Eliano memainkan peran gelandang tengah mendapat apresiasi dari Bojan Hodak dan Bobotoh. Terlebih, ia seolah tak pernah kenal kata lelah.
Soal posisinya sebagai gelandang, Eliano menegaskan menikmatinya. Ia pun tak masalah jika kelak diandalkan di posisi gelandang.
“Saya juga senang bermain di gelandang, jadi hanya itu yang bisa saya katakan,” ungkap Eliano.
Soal penampilannya sebagai gelandang, ia ternyata punya ‘guru’, yaitu Tijjani Reijnders. Pemain Manchester City itu memberinya masukan yang turut membuat penampilannya menjadi seperti sekarang.
“Ya, kami hanya berbicara, apa yang sudah saya lakukan dengan baik dan apa yang salah. Jadi dia mengajarkan saya untuk apa yang harus dilakukan dengan baik,” jelas Eliano Reijnders.
Sambutan untuk Pemain Baru
Persib sendiri terus membenahi diri pada putaran kedua Super League 2025/2026. Salah satunya dengan mendatangkan dua pemain anyar, yaitu Layvin Kurzawa dan pemain naturalisasi Dion Markx.
Eliano pun menyambut baik kehadiran dua amunisi anyar tersebut. Ia berharap kehadiran keduanya memberi dampak positif untuk Persib.
Khusus soal sosok Dion Markx, Eliano mengaku belum mengenalnya. Namun, ia yakin kualitasnya akan bermanfaat untuk tim.
“Iya (dia keturunan Belanda), tapi saya belum mengenal dia begitu dekat. Tapi saya rasa dia adalah pemain yang bagus karena dia juga bermain untuk tim nasional,” ucapnya.
Sementara soal sosok Layvin Kurzawa, kemampuannya jelas tak perlu dipertanyakan. Ia bahkan sangat antusias bisa setim dengan eks pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu.
“Tentu saja dia memiliki karir yang bagus dan dia merupakan pemain yang bagus. Saya tidak sabar untuk bisa bermain dengannya,” tandas Eliano. (ars)












