BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Persib Bandung akan menjalani laga tandang yang cukup berat, sesuai jadwal, Persib akan ditantang Semen Padang di Stadion H Agus Salim, Padang, Senin (10/3/2025).
Di laga ini, Persib kembali dihantam masalah. Dua pemain dipastikan absen membela Persib akibat akumulasi kartu kuning, yaitu Nick Kuipers dan Ryan Kurnia.
Absennya mereka jelas cukup merugikan. Sebab keduanya punya peran penting bersama Persib.
Nick misalnya, merupakan andalan di sektor pertahanan. Ia bahkan turut mencetak gol di laga terakhir Persib kontra Persik Kediri.
Ryan pun tak kalah penting. Meski kerap dimainkan sebagai cadangan, ia kerap jadi pembeda. Bahkan ia mencetak gol dalam dua laga beruntun, yaitu ke gawang Persebaya Surabaya dan Persik Kediri.
Namun kini, kedua pemain itu harus menepi. Mereka harus rela menyaksikan rekan-rekannya berjuang di lapangan untuk meraup satu poin.
Meski begitu, pelatih Bojan Hodak tak memperlihatkan kecemasannya setelah kedua pemainnya itu dilarang tampil. Sebab, Persib masih punya pemain lain yang bisa diplot menggantikan mereka.
Ia pun meminta siapapun yang dimainkan menjawab kepercayaan dengan maksimal. Terlebih mereka semua tetap digaji sebagai pesepakbola profesional.
“Kami masih memiliki cukup pemain. Mereka juga harus menunjukkan bahwa mereka digaji,” kata Bojan Hodak.
Persib sendiri menurutnya siap melakoni duel kontra Semen Padang. Semua pemain dalam kondisi baik. “Kecuali Ryan Kurnia dan Nick, semua siap untuk bermain,” tegasnya. (ars)