CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Minggu, 16 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home HEADLINE

Amankah Perangkat Audio Peredam Bising? Ini yang Perlu Diperhatikan

Hanna Hanifah
18 Maret 2025
perangkat audio peredam bising

ilustrasi. (foto: istockphoto)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Penggunaan perangkat audio dengan teknologi peredam bising semakin umum dalam kehidupan sehari-hari. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar kesehatan telinga tetap terjaga.

Bagaimana Teknologi Peredam Bising Bekerja?

Dilansir dari Channel News Asia (17/3/2025), perangkat audio peredam bising bekerja dengan menggunakan mikrofon internal. Untuk mendeteksi suara di sekitar dan menghasilkan gelombang suara yang berlawanan guna menetralkannya.

Teknologi ini umumnya ditemukan pada tiga jenis perangkat audio: earphone, earbud, dan headphone.

Perbedaan utama antara earphone dan earbud terletak pada cara penggunaannya—earphone dimasukkan ke dalam liang telinga. Sedangkan earbud hanya ditempatkan di bagian luar telinga.

Sementara itu, headphone dianggap sebagai pilihan terbaik dalam mengurangi kebisingan. Karena menutupi seluruh telinga, memberikan lapisan tambahan untuk meredam suara sekitar.

Baca juga:   Dukung Program 100 Hari, Disperdagin Latih Wirausaha Baru

Batas Aman Penggunaan Perangkat Audio

Dr. Neo Wei Li, konsultan di Departemen THT-Bedah Kepala & Leher di Rumah Sakit Umum Sengkang, menjelaskan bahwa batas aman untuk mendengarkan suara dengan intensitas 100 dB atau lebih adalah maksimal 15 menit.

Sementara itu, Dr. Gary Lee, kepala Audiologi di Rumah Sakit Umum Ng Teng Fong, menambahkan bahwa penggunaan headphone dengan teknologi peredam bising lebih baik dibandingkan headphone biasa.

Hal ini karena perangkat peredam bising mengurangi kebutuhan pengguna untuk meningkatkan volume suara. Sehingga dapat mengurangi risiko gangguan pendengaran.

Dr. Soo Ying Pei, kepala Audiologi di Rumah Sakit Alexandra, menegaskan bahwa alat peredam bising tidak akan membahayakan pendengaran. Jika digunakan dengan tepat.

Baca juga:   Purwakarta Hadirkan Wisata Literasi, Ajak Anak-Anak Berwisata Tanpa Gawai

Namun, jika volume dinaikkan hingga 105-110 dB selama lebih dari lima menit, pengguna berisiko mengalami gangguan pendengaran akibat kebisingan. Serupa dengan paparan suara keras di lingkungan bising.

April Chong, direktur Clinical Excellence (Training) dan kepala audiologis senior di WS Audiology, merekomendasikan batas aman mendengarkan suara pada 85 dB selama maksimal delapan jam.

Untuk konteksnya, suara pengering rambut, penyedot debu, atau restoran ramai berada pada tingkat kebisingan tersebut. Namun, setiap peningkatan 3 dB di atas 85 dB akan mengurangi durasi mendengarkan yang aman menjadi setengahnya.

Dampak Negatif Penggunaan Berlebihan

Selain risiko gangguan pendengaran, pemakaian perangkat audio dalam waktu lama juga dapat menyebabkan penumpukan kotoran telinga.

Baca juga:   Mobil Mewah Hangus Terbakar Merembet ke Angkot yang sedang Melintas

Peningkatan risiko infeksi akibat panas dan keringat, serta ketergantungan terhadap perangkat ini. Yang bisa menimbulkan kecemasan dan frustrasi saat tidak digunakan.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) merekomendasikan batas aman mendengarkan suara pada 80 dB tidak lebih dari 40 jam per minggu. Untuk orang dewasa, dan 75 dB untuk anak-anak.

Namun, penelitian menunjukkan bahwa banyak orang dewasa muda mendengarkan suara dengan volume antara 71 dB hingga 105 dB. Dengan sekitar 58 persen melebihi batas aman.

Sebagai aturan praktis, Dr. Neo menyarankan untuk menjaga volume perangkat audio tidak lebih dari 60 persen dari level maksimum. Guna melindungi kesehatan telinga. (han)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Hanna Hanifah
Tags: earphoneheadponeperangkat audio peredam bising


Related Posts

No Content Available

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Pembalap Honda Team Asia, Mario Suryo Aji.
HEADLINE

Mario Suryo Aji Akhiri Moto2 2025 dengan Drama! Diogo Moreira Juara Dunia, Hasil Akhir Bikin Kaget!

16 November 2025

www.pasjabar.com -- Balapan Moto2 Valencia 2025 yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo pada Minggu (16/11/2025) menjadi penutup...

instagram/@arkhanfikri

Indra Sjafri Bongkar Alasan Mengejutkan Arkhan Fikri & Rayhan Hannan Absen Lawan Mali: “Risiko Terlalu Besar!”

16 November 2025
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 Kakang Rudianto (kiri) berusaha mengadang pesepak bola Mali U-22 Maulaye Haidara (keduaa kiri) pada pertandingan persahabatan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (15/11/2025). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/foc.

Timnas Indonesia U-23 Dipermalukan Mali! Kebobolan Cepat, Serangan Tumpul, Lini Belakang Rapuh

16 November 2025
Gregoria Mariska Tunjung gagal juara Kumamoto Masters 2025 setelah kalah dramatis dari Ratchanok Intanon. Kekalahan ini membuat Indonesia kembali puasa gelar. (PBSI)

Gregoria Gagal, Bulutangkis Indonesia Kembali Puasa Gelar

16 November 2025
TB Hasanuddin Deddy Corbuzier

TB Hasanuddin: Pengiriman Pasukan ke Gaza Harus Sesuai Hukum Internasional

16 November 2025

Highlights

Gregoria Gagal, Bulutangkis Indonesia Kembali Puasa Gelar

TB Hasanuddin: Pengiriman Pasukan ke Gaza Harus Sesuai Hukum Internasional

Jadwal Lengkap MotoGP Valencia 2025: Pekan Penutup Musim

Jorge Martin Pilih Bermain Aman di Hari Pertama MotoGP Valencia

PUBG Mobile Gandeng Balenciaga Hadirkan Konten Fesyen Eksklusif

Teh Herbal Dinilai Efektif Bantu Tubuh Hadapi Polusi Udara

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.