PURWAKARTA, WWW.PASJABAR.COM – Suasana khidmat menyelimuti Taman Maya Datar, Komplek Perkantoran Setda Purwakarta, Senin (2/6/2025), saat Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein, secara resmi melantik 98 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2024.
Penyerahan Surat Keputusan (SK) tersebut menjadi langkah awal bagi para abdi negara baru. Dalam mengemban amanah pelayanan publik di Kabupaten Purwakarta.
Dalam sambutannya, Bupati Purwakarta yang akrab disapa Om Zein menekankan pentingnya rasa syukur atas terpilihnya para CPNS yang berhasil menyisihkan ribuan pelamar lain.
Ia juga mengingatkan bahwa status CPNS bukanlah jaminan untuk diangkat sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) definitif.
“Kesuksesan menjadi CPNS bukan jaminan menjadi PNS. Status CPNS masih dapat dicabut jika melakukan pelanggaran disiplin. Oleh karena itu, saya mengimbau agar seluruh CPNS mematuhi aturan dan etika selama masa percobaan,” tegas Om Zein.
Ia juga menggambarkan dinamika tugas dan tantangan yang dihadapi seorang Aparatur Sipil Negara (ASN). Menurutnya, ASN merupakan pelayan masyarakat yang kerap menghadapi kritik dalam berbagai situasi. Terlepas dari kerja keras atau kontribusi yang telah diberikan.
“Mulai dari persoalan stunting hingga pungutan liar di sekolah, ASN sering kali menjadi pihak yang disalahkan. Realita ini harus dipahami dan disikapi dengan kesiapan mental,” ujarnya.
Om Zein mengajak para CPNS untuk menjalani pengabdian dengan hati yang tulus dan ikhlas. Hanya dengan semangat pengabdian yang murni, kata dia, seorang ASN dapat memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan daerah dan bangsa.
Tak lupa, Bupati Purwakarta menyampaikan apresiasi kepada tim seleksi yang telah bekerja keras dan cermat dalam memilih 98 orang terbaik. Untuk menjadi bagian dari pemerintahan Kabupaten Purwakarta.
“Pelantikan ini bukan sekadar seremonial, melainkan awal dari tanggung jawab besar dalam membangun daerah dan melayani masyarakat. Para CPNS ini diharapkan mampu membawa Purwakarta menuju masa depan yang lebih istimewa,” pungkasnya. (*/put)












