BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Pengurus Pusat Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) bekerjasama dengan Pengurus Wilayah IPPAT Jawa Barat menggelar Halal Bi Halal Nasional pada Jum’at (27/5/2022) di Papandayan Hotel Jalan Gatot Subroto No 83 Kota Bandung.
Dalam kegiatan ini, dilakukan pula Rapat Koordinasi Pengurus PP IPPAT dan seluruh Ketua PP Pengwil IPPAT Se-Indonesia.
Adapun tema yang diangkat yakni “Dengan Silaturahmi Hari Raya Idul Fitri 1443 H Kita Bangun Organisasi IPPAT dan Insan PPAT yang Bermartabat Menuju Kebanggaan Indonesia”.
Dalam acara Halal Bi Halal, turut hadir Ustadz H. Yusuf Burhanuddin, Lc memberikan tausiyah dan Special Guest Star, Trio BIMBO yang juga merupakan pencipta Hymne IPPAT.
Ketua Umum PP IPPAT, Dr. Hapendi Harahap, S.H., S Pn., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting karena akan menampung masukan terkait program dan hal lainnya yang akan dilaksanakan ke depan.
“Dengan kegiatan ini diharapkan program dan koordinasi berjalan dengan lancar, serta Pengda dan Pengwil diberbagai wilayah yang ada di seluruh Indonesia dapat aktif, tidak hanya Pengwil IPPAT Jabar tapi juga di wilayah lain yang kurang aktif dapat mempunyai semangat yang sama untuk memberikan kemanfaatan bagi masyarakat,” tandasnya.
Di samping itu sambung Hapendi, IPPAT pusat juga akan memberikan dana pembinaan untuk 265 Pengda dan 33 Pengwil di seluruh Indonesia dengan total anggaran sebesar 2,6 Milliar.
“Dengan rakor ini, semoga akan terbentuk persamaan persepsi mana yang bermanfaat dan mana yang tidak bagi anggota PP IPPAT, memahami dengan baik permasalahan yang ada, sehingga ke depan kita bisa melaksanakan program dengan lebih efektif dan cepat, terlebih sudah ada bantuan dana yang digulirkan,” tandasnya.
Sementara itu, Kabid Organisasi PP IPPAT, Dr. Bambang S. Oyong, S.H.,M.H.mengungkapkan bahwa Rapat Koordinator Nasional ini adalah rangkaian kegiatan PP IPPAT 2022 dan merupakan kegiatan rutin yang biasa dilaksanakan.
“Dalam kegiatan ini kami melakukan koordinasi setiap tahunnya terkait permasalahan yang ada di daerah pengda atau kewilayahan dan meminta masukan kepada para pakar dan senior di dewan penasehat tentang bagaimana menerapkan kode etik yang baik melalui rakor, semoga dengan ini bisa PP bersinergi dengan stake holder yang ada,” tuturnya.
Adapun Ketua Pengwil Jabar IPPAT, Osye Anggandari, S.H. optimis bahwa Halal Bi Halal dan Rakor yang melibatkan 295 pengurus Wilayah IPPAT se Indonesia ini dapat membangun kolaborasi.
“Sebanyak 33 Pengwil IPPAT terlibat dalam kegiatan ini, semoga dapat saling membangun kolaborasi dan sinergi bersama untuk IPPAT yang semakin baik,” imbuhnya.
Sedangkan Sekretaris Pengwil Jabar IPPAT sekaligus Ketua Panitia, Yulia Mulyawati, S.H. menambahkan bahwa kegiatan Halal Bi Halal yang sandingkan dengan rapat koordinasi ini menjadi pemanasan Rakernas 2022 yang nanti akan dilaksanakan di Jawa Barat.
“Semoga apa yang kami laksanakan ini bisa mendapatkan apresiasi, dan kegiatan ini juga menjadi warming up atau pemanasan untuk rakernas yang nanti akan dilaksanakan di Jawa Barat,” ucapnya. (tiwi)