BANDUNG, PASJABAR.COM – Sekitar 17 ribu mahasiswa Universitas Pasundan (Unpas) akan memberikan hak pilihnya dalam Pemilu 2019, yang akan dilaksanakan besok, Rabu (17/4/2019).
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unpas, Dr H Deden Ramdan MSi.CICP.DBA, mengatakan jika mahasiswa tersebut terdiri dari enam Fakultas, delapan program magister dan tiga program doktor.
“Karena libur nasional maka sebagain besar mahasiswa memberikan hak pilihnya di daerahnya masing – masing, apalagi tanggal 19 April tanggal merah jadi mereka bisa leluasa pulang kampung untuk mengikuti pemilu,” ujar Deden kepada Pasjabar, Selasa (16/4/2019).
Sementara itu, Deden mengatan jika mahasiswa bisa menggunakan hak suaranya dengan baik dan dimanfaatkan sebaik – baiknya.
“Semua mahasiswa Unpas dihimbau untuk tidak golput, dan kami melakukan sosialisasi tidak golput oleh seluruh Dekan fakultas di Unpas mulai hari ini,” jelasnya.
Enam dekan di Unpas pun terlihat lengkap menggunakan jersey berwana putih bertuliskan No Golput.
“Dengan sosialisasi ini diharapkan mahasiswa ikut Pemilu 2019, karena ini akan menentukan Indonesia lima tahun kedepan. Apalagi mahasiswa merupakan salah satu pemilih milenial yang cerdas yang bisa memilih dengan benar,” tuturnya. (tie)