WWW.PASJABAR.COM — Babak 16 besar Piala Asia 2023 di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Rabu (31/1) malam WIB mempertemukan Jepang dan Bahrain.
Jepang lolos ke babak perempat final Piala Asia 2023 setelah mengalahkan Bahrain 3-1 di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Rabu (31/1) malam WIB.
Hasil ini membuat Jepang lolos ke perempat final untuk melawan pemenang laga Iran.
Laga Bahrain vs Jepang berlangsung menarik di babak pertama. Pasukan Samurai Biru lebih dominan soal penciptaan peluang tetapi Bahrain juga sesekali bisa menebar ancaman.
Jepang mendapatkan peluang mencetak gol melalui Wataru Endo pada menit ke-22. Namun, sundulan pemain Liverpool itu masih berada tipis di sisi kanan gawang.
Empat menit berselang giliran Keito Nakamura menebar ancaman. Tetapi tembakannya bisa diblok pemain belakang Bahrain.
Bahrain yang kerap ditekan berbalik memberikan ancaman pada menit ke-29. Tembakan dari luar kotak penalti dilepaskan Ali Madan yang bisa ditepis Zion Suzuki.
Pada menit ke-31 Jepang bisa membuka keunggulan 1-0. Tembakan keras Seiya Maikuma membentur mistar dan bola yang bergerak liar di kotak penalti dengan cepat disambar Ritsu Doan untuk menggetarkan gawang Bahrain.
Jelang akhir babak pertama, penyerang Bahrain Abdulla Yusuf Helal punya kesempatan untuk menempatkan namanya di papan skor. Akan tetapi tembakan kaki kanannya masih menyamping dari gawang.
Jepang hanya butuh empat menit untuk memperbesar skor jadi 2-0. Kali ini kesalahan bek Bahrain saat menghalau bola membuat Takefusa Kubo dengan mudah membobol gawang tim lawan melalui tembakan dari jarak dekat.
Asa Bahrain untuk membalikkan keadaan muncul pada menit ke-64. Miskomunikasi antara Ayase Ueda dan Suzuki berujung pada bobolnya gawang Jepang.
Gol Bahrain bermula dari tepisan bola Suzuki yang tidak sempurna saat menghalau sundulan pemain Bahrain. Bola yang ditepis Suzuki mengarah ke gawang dan coba diamankan tetapi bola yang telah digapai mengenai kepala Ueda dan berujung gol bunuh diri.
Skor 1-2 hanya bertahan delapan menit. Ueda membayar lunas kesalahannya dengan membobol gawang Bahrain setelah melakukan aksi individu menawan dan golnya mengubah skor jadi 3-1.
Jepang masih tetap jadi tim yang dominan setelah unggul dengan margin dua gol. Masuknya Takumi Minamino juga membuat serangan anak asuh Hajime Moriyasu tambah berbahaya.
Hanya saja, Jepang tidak mampu memanfaatkan beberapa peluang yang didapat untuk memperbesar keunggulan atas Bahrain. Pertandingan pun berakhir tetap dengan skor 3-1.
Susunan pemain
Bahrain (4-3-2-1): Ebrahim Lutfalla; Mohamed Adel, Sayed Baqer Mahdy, Waleed Al Hayam; Hazza Ali; Jasim Al Shaikh, Ahmed Hassan, Kamil Al Aswad; Ali Madan, Mohamed Marhoon; Abdulla Yusuf
Jepang (4-3-2-1): Zion Suzuki; Seiya Maikuma, Ko Itakura, Takehiro Tomiyasu, Yuta Nakayama; Takefusa Kubo, Wataru Endo, Reo Hatate; Ritsu Doan, Keito Nakamura; Ayase Ueda