BANDUNG, PASJABAR.COM — Pemain sayap Persib Bandung Ghozali Siregar kini bisa bernapas lega. Setelah kontraknya habis, baru-baru ini kontraknya diperpanjang manajemen dengan durasi dua tahun ke depan.
Pria asal Medan itu pun berucap syukur. Sebab, performa impresifnya musim lalu diganjar kontrak baru.
“Alhamdulillah bisa jadi bagian dari Persib lagi,” ucap Ghozali di SOSI Sports Club, Kota Bandung, Kamis (17/1/2019).
Ia sendiri ingin menjawab kepercayaan manajemen dan pelatih yang membuat masa baktinya berlanjut di Persib. Ia ingin tampil lebih baik bersama ‘Maung Bandung’ dibanding musim lalu.
“Saya ingin tampil lebih baik dari yang (musim) kemarin,” ujar Ghozali.
Pemilik nomor punggung 77 itu pun bakal bekerja ekstra keras bersama tim. Ia bahkan akan berusaha meningkatkan kualitasnya demi membantu Persib meraih gelar juara.
Ia juga siap menghadapi persaingan ketat di sektor sayap Persib yang dihuni para pemain berkualitas seperti Febri Hariyadi, Erwin Ramdani, Frets Butuan, hingga Agung Mulyadi dan Puja Abdillah.
“Persaingan itu bagus sih untuk pemain untuk memotivasi gaar tampil lebih baik, apalagi ini juga untuk Persib,” jelas Ghozali. (ors)