Warga Miskin Keluhkan PPDB Kota Bandung

ADVERTISEMENT

BANDUNG, PASJABAR.COM — Ketua Komisi D DPRD Kota Bandung Achmad Nugraha mengatakan, Pemkot Bandung belum serius dalam menangani warga miskin, terkait Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2019.

“Buktinya, masih ada warga miskin yang datang ke Komisi D untuk menyampaikan aspirasinya, mengeluhkan bahwa mereka tidak bisa mendapatkan SKTM, terkait kebutuhan PPDB,” kata Achmad, Rabu (24/4/2019).

Achmad mengatakan, di Kota Bandung ini, masih ada warga yang belum menerima kartu miskin baik itu kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, SKTM, atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

“Sehingga, mereka masih kesulitan mendapatkan fasilitas bantuan untuk sekolah gratis, ” katanya.

Achmad setuju, untuk jalur SKTM ini memang bukan untuk syarat pendaftaran. Karena syarat masuk sekolah, sekarang adala mengunakan sistem zonasi.

“Tapi SKTM ini, untuk menjamin bawa mereka bebas biaya sekolah. Karena biaya sekolah ini yang juga memberatkan orang tua siswa,” tegas Achmad.

Menurut Achmad, Pemkot Bandung kurang melakukan sosialisasi dan masih ragu-ragu dalam ketetapan SKTM ini.

“Kalau hal ini dbiarkan, nantinya kesalahan serupa akan selalu terulang di setiap PPDB,” terang Achmad.

Disinggung mengenai update data Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung, Achmad mengatakan, memang sudah ada progres.

“Saya ingin menilai secara objektif, karena memang ada data-data yang diupdate oleh Dinsos,” tegasnya.

Sayangnya, input data itu tidak berimbas signifikan. Buktinya masih ada saja orang miskin yang mengeluhkan mereka tidak mendapatkan fasilitas yang semestinya. “Kalau kinerja mereka memang signifikan, maka tidak akan ada pengaduan ke kami,” tegasnya. (put)

admin

Recent Posts

Pengertian Negara

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) – Pengertian Negara…

37 menit ago

Kunjungan Tim Dispotdirga Koopsudnas

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lanud Husein Sastranegara menerima kunjungan Tim Dinas Potensi Dirgantara (Dispotdirga) Koopsudnas yang…

9 jam ago

Tanggul Sungai Jebol, Puluhan Rumah Terendam Banjir

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Akibat tanggul sungai jebol, sejumlah rumah warga rusak dihantam derasnya air,…

10 jam ago

Sang Preman Timnas Indonesia Kembali Memukau Fans

WWW.PASJABAR.COM -- Sang preman Timnas Indonesia, Justin Hubner kembali sukses tampil memukau di laga Indonesia…

13 jam ago

Dragan Talajic Menangisi Pupusnya Kemenangan Timnas Bahrain

WWW.PASJABAR.COM -- Pelatih timnas Bahrain, Dragan Talajic, menangis usai laga melawan Australia dalam laga Kualifikasi…

14 jam ago

Romantis, Nathan Tjoe-A-On Hampiri Fefe Slinkert di Tengah Para Suporter

WWW.PASJABAR.COM -- Ada momen menarik di laga Indonesia Vs Arab Saudi semalam, Selasa (19/11/2024). Pasalnya,…

15 jam ago