CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Minggu, 16 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home PASKESEHATAN

Cara Menangani GERD yang Tidak Kunjung Sembuh

Nurrani Rusmana
3 Januari 2023
Cara Menangani GERD yang Tidak Kunjung Sembuh

Ilustrasi. (Foto: Freepik)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — GERD merupakan kondisi saat asam lambung naik ke kerongkongan. GERD tidak kunjung sembuh dapat dipicu oleh beberapa faktor, mulai dari gaya hidup yang tidak sehat, kondisi medis atau penyakit tertentu.

Dilansir dari ALODOKTER pada Selasa (3/1/2023), seseorang lebih berisiko terkena GERD jika menderita obesitas, hiatus hernia, gangguan pada katup kerongkongan bagian bawah, atau sedang hamil. Kebiasaan merokok serta mengonsumsi minuman beralkohol, kopi, makanan berlemak, dan makanan pedas secara berlebihan juga mampu memicu naiknya asam lambung.

Konsumsi jenis obat tertentu, seperti obat asma, obat tekanan darah tinggi, antihistamin, dan antidepresan, juga berisiko menyebabkan kenaikan asam lambung. Untuk mengurangi risiko tersebut, Anda perlu mengonsumsi obat sesuai petunjuk pemakaian atau anjuran dokter.

Baca juga:   Kenali Ciri-Ciri Anjing Rabies

Selain itu, langkah terpenting untuk mencegah dan mengurangi perburukan gejala GERD adalah mengubah pola hidup Anda menjadi pola hidup sehat. Sebisa mungkin, Anda juga perlu menghindari konsumsi minuman dan makanan pemicu naiknya asam lambung.

Harapan Baru dalam Terapi GERD

Pada sebagian penderita GERD, konsumsi obat-obatan, seperti antasida, antagonis H2, penghambat pompa proton (PPI), atau prokinetik, terkadang masih belum mampu mengatasi keluhan yang muncul.

Namun, ada pilihan obat baru yang berpotensi mengatasi GERD yang tidak kunjung sembuh, yaitu obat golongan potassium-competitive acid blocker (PCAB). Salah satu obat tersebut adalah Vonoprazan, yang berfungsi untuk mengendalikan produksi asam lambung dengan cara kerja yang lebih kuat dan lebih cepat dibandingkan golongan PPIs.

Baca juga:   Makan Gorengan Memicu Panas Dalam, Benarkah? Begini Penjelasannya

Menurut beberapa penelitian, vonoprazan dikatakan lebih efektif dalam mengatasi gejala GERD yang tidak kunjung sembuh daripada obat golongan PPI.

Vonoprazan juga efektif untuk mencegah kenaikan asam lambung di malam hari (nocturnal acid breakthrough), yang sering menjadi masalah pada penderita GERD   karena menggangu kualitas tidur.

Berbeda dengan PPI yang sebaiknya diminum pada saat perut kosong. Vonoprazan lebih disukai pasien karena bisa dikonsumsi dengan lebih flexibel, yaitu sebelum maupun sesudah makan.

Selain digunakan sebagai solusi penanganan GERD yang tidak kunjung sembuh, Vonoprazan juga diketahui mampu mengobati esofagitis dan infeksi bakteri Helicobacter pylori yang merupakan bakteri penyebab penyakit maag (dispepsia), luka lambung dan usus, bahkan kanker lambung.

Baca juga:   Maia Estianty Kena Gerd, Ini Tanda-tanda Umum Gerd Kata Pakar Kesehatan

Obat vonoprazan pun lebih nyaman dikonsumsi untuk penderita GERD karena memiliki waktu minum yang fleksibel, yaitu boleh sebelum atau sesudah makan. Hal ini berbeda dengan obat golongan PPIs yang perlu dikonsumsi sebelum makan atau saat perut kosong.

Jika penggunaan obat tidak berhasil atau GERD tidak kunjung sembuh, dokter akan menyarankan Anda untuk melakukan pemeriksaan lanjutan. Seperti endoskopi, foto rontgen saluran pencernaan bagian atas, atau manometri esofagus, guna mengetahui tingkat keparahan GERD dan mendeteksi adanya komplikasi.

Prosedur pemeriksaan lanjutan tersebut juga diperlukan sebelum melanjutkan pilihan penanganan yang terakhir, yaitu operasi GERD. (*/ran)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Nurrani Rusmana
Tags: Asam Lambungcara mengatasi gerdGerd


Related Posts

Penderita Asam Lambung? Hindari Sayuran Ini
PASKESEHATAN

Penderita Asam Lambung? Hindari Sayuran Ini

16 Agustus 2023
Penderita Asam Lambung Bisa Konsumsi 5 Sayuran Ini.
PASKESEHATAN

Penderita Asam Lambung Bisa Konsumsi 5 Sayuran Ini

24 September 2022
Maia Estianty Kena Gerd, Ini Tanda-tanda Umum Gerd Kata Pakar Kesehatan
HEADLINE

Maia Estianty Kena Gerd, Ini Tanda-tanda Umum Gerd Kata Pakar Kesehatan

28 Maret 2022

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

TB Hasanuddin Deddy Corbuzier
HEADLINE

TB Hasanuddin: Pengiriman Pasukan ke Gaza Harus Sesuai Hukum Internasional

16 November 2025

JAKARTA, WWW. PASJABAR. COM -- Anggota Komisi I DPR RI Mayjen TNI (Purn) TB Hasanuddin memberikan respons...

jadwal motogp valencia 2025

Jadwal Lengkap MotoGP Valencia 2025: Pekan Penutup Musim

15 November 2025
Jorge Martin

Jorge Martin Pilih Bermain Aman di Hari Pertama MotoGP Valencia

15 November 2025
PUBG Mobile Balenciaga

PUBG Mobile Gandeng Balenciaga Hadirkan Konten Fesyen Eksklusif

15 November 2025
Teh Herbal Dinilai Efektif Bantu Tubuh Hadapi Polusi Udara

Teh Herbal Dinilai Efektif Bantu Tubuh Hadapi Polusi Udara

15 November 2025

Highlights

PUBG Mobile Gandeng Balenciaga Hadirkan Konten Fesyen Eksklusif

Teh Herbal Dinilai Efektif Bantu Tubuh Hadapi Polusi Udara

OnePlus 15 Hadirkan Desain Baru dan Sistem Kamera Internal

Film Dopamin Raih Antusiasme Tinggi dan Jadi Perbincangan Penonton

DPMKP Ingatkan Risiko Kebakaran Tetap Tinggi Meski Sudah Hujan

Minangkabau & International Culinary Expo 2025 Ramaikan Bandung

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.