BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, menegaskan jika pihaknya tetap akan mengususng Ridwan Kamil dalam Pilgub DKI Jakarta 2024 nanti.
Hal tersebut diungkapkan Zulkifli Hasan, usai melakukan sidak ke Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Ciroyom, Kota Bandung, kemarin (15/6/2024).
“Ada kesepakatan antara partai koalisi nasional Prabowo-Gibran, untuk mengusung Ridwan Kamil ke Pilgub DKI Jakarta, tapi tidak hanya di DKI Jakarta saja,” papar Menteri Perdagangan itu.
Zulhas (sapaan akrabnya) pun menyebutkan jika partainya juga membidik duet Bima Arya dengan Dedi Mulyadi, untuk dipasangkan dalam pemilihan gubernur Jawa Barat.
Dalam pengusungan Ridwan Kamil itu ia mengaku jika pihaknya telah mengajukan nama tersebut ke forum sejak sejak 6 bulan lalu.
Wacana tersebut dikatakan Zulhas memang sudah sejak lama digaungkan koalisi nasional Prabowo-Gibran, meski sebelumnya Partai Golkar telah memberi emil surat tugas untuk maju di Pilgub Jawa Barat.
Namun dijelaskannya Gerindra dan PAN menjadi partai yang tetap ingin memboyong mantan Wali Kota Bandung tersebut ke Ibu Kota Jakarta.
Sementara itu, Pencanangan duet Bima Arya – Dedi Mulyadi terjadi, setelah PAN menginginkan kemenangan di Pilkada 2024. “Tapi untuk Pilgub Jabar ini masih dalam wacana, termasuk siapa calonnya,” katanya. (ave)