WWW.PASJABAR.COM – PSSI secara resmi mengumumkan John Herdman sebagai pelatih kepala Tim Nasional Indonesia pada Sabtu, (3/1/2026).
Penunjukan ini menandai dimulainya era baru dalam perjalanan sepak bola nasional, dengan target peningkatan prestasi dan konsistensi di level internasional.
Herdman dikenal sebagai pelatih berpengalaman dengan rekam jejak gemilang di panggung dunia. Ia bukan hanya sosok pelatih biasa, melainkan arsitek yang telah membawa tim nasional menuju Piala Dunia FIFA.
PSSI menilai kapasitas, kepemimpinan, serta pengalaman internasional Herdman menjadi modal penting bagi Timnas Indonesia ke depan.
Ketua Umum PSSI menyampaikan optimisme atas kehadiran pelatih berusia 50 tahun tersebut.
“Kami percaya John Herdman memiliki visi, pengalaman, dan karakter kepemimpinan yang kuat untuk membawa Timnas Indonesia naik ke level yang lebih tinggi,” ujar pernyataan resmi PSSI.
Rekam Jejak Dunia Jadi Alasan Penunjukan
John Herdman tercatat sebagai satu-satunya pelatih di dunia yang berhasil membawa tim nasional putra dan putri dari satu negara lolos ke Piala Dunia FIFA.
Bersama tim nasional putri Kanada, ia tampil di Piala Dunia 2007 dan 2011, serta mencatat sejarah dengan meraih dua medali perunggu Olimpiade secara beruntun pada Olimpiade London 2012 dan Rio de Janeiro 2016.
Di sektor putra, Herdman kembali menorehkan prestasi besar dengan mengantar Kanada lolos ke Piala Dunia Qatar 2022, mengakhiri penantian selama 36 tahun. Pada periode tersebut, peringkat FIFA Kanada melonjak signifikan dari posisi 77 ke peringkat 33 dunia.
Tahun 2026 akan menjadi periode krusial bagi Herdman dan Timnas Indonesia. Timnas senior dijadwalkan tampil pada ajang FIFA Series di Stadion Utama Gelora Bung Karno saat FIFA Match Day 23–31 Maret 2026.
Selain itu, agenda FIFA Match Day juga akan berlangsung pada Juni, September, Oktober, dan November 2026.
Puncaknya, Timnas Indonesia akan menghadapi Piala AFF 2026 yang dijadwalkan mulai bergulir pada 25 Juli 2026.
Dengan agenda padat tersebut, PSSI berharap kepemimpinan John Herdman mampu membawa Timnas Indonesia tampil lebih kompetitif dan berprestasi di kancah regional maupun internasional. (han)












