BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Menteri Agama RI, Prof. Dr. Nasaruddin Umar, menyampaikan belasungkawa yang mendalam dan mengenang sosok Paus Fransiskus sebagai sahabat dekat serta tokoh perdamaian dunia.
“Saya mengucapkan duka sedalam-dalamnya atas wafatnya Paus Fransiskus. Tentu jasa dan persahabatan beliau tidak bisa kita lupakan,” ujar Menag Nasaruddin di Jakarta, Senin (21/4/2025).
Menag mengenang momen kedekatannya dengan Paus Fransiskus, terutama saat kunjungan bersejarah pemimpin Vatikan itu ke Indonesia pada September 2024.
Dalam lawatan tersebut, Paus Fransiskus mengunjungi Masjid Istiqlal dan menandatangani Deklarasi Istiqlal bersama Prof. Nasaruddin Umar yang saat itu menjabat sebagai Imam Besar Masjid Istiqlal.
“Baru saja beliau telah mengunjungi Indonesia, termasuk Masjid Istiqlal, dan memberikan pernyataan bersama yang sangat mengglobal,” ucap Menag, seperti dikutip pasjabar dari lamanresmi Menag, Senin (21/4/2025).
Ia juga berharap semangat kerja sama Indonesia–Vatikan yang dirintis Paus Fransiskus bisa terus dilanjutkan oleh generasi penerus.
“Semoga kerja sama kita, Indonesia dan Vatikan, serta wasiat yang telah dirintis Paus Fransiskus dapat kita tindaklanjuti sebagaimana yang telah disepakati,” tambahnya.
Kepada seluruh umat Katolik, Menteri Agama menyampaikan doa dan pesan ketabahan.
“Kami, keluarga besar Kementerian Agama dan seluruh bangsa Indonesia, turut berduka cita sedalam-dalamnya atas wafatnya Paus Fransiskus,” tutupnya.
Wafat Paus Fransiskus
Sebelumnya, Vatikan mengonfirmasi bahwa Paus Fransiskus telah meninggal dunia pada usia 88 tahun.
Kabar duka tersebut disampaikan oleh Kardinal Kevin Farrell, camerlengo Vatikan, pada Senin pagi, sekitar pukul 07.35 waktu setempat.
“Saudara-saudari terkasih, dengan kesedihan yang mendalam saya harus mengumumkan wafatnya Bapa Suci kita, Fransiskus.
Uskup Roma, Fransiskus, kembali ke rumah Bapa,” ujar Kardinal Farrell dalam pernyataan resminya di Casa Santa Marta, dekat Basilika Santo Petrus, yang dikutip pasjabar dari situs berita mirror, Senin (21/4/2025)
Menara lonceng di seluruh Roma berdentang sebagai tanda berkabung, sementara umat Katolik di seluruh dunia mengenang sosok Paus yang dikenal karena semangatnya dalam memperjuangkan keadilan sosial, lingkungan hidup, dan perdamaian antaragama. (tie)
# Wafat Paus Fransiskus 2025
# Wafat Paus Fransiskus 2025