LEVERKUSEN, WWW.PASJABAR.COM — Bayer Leverkusen terus memikat perhatian fans sepakbola. Leverkusen tak cuma garang di Jerman, tapi juga moncer di Eropa.
Leverkusen baru saja menuntaskan kiprahnya di fase grup Liga Europa 2023/2024 saat menjamu Molde di BayArena, Jumat (15/11/2023) dini hari WIB.
Menurunkan para pemain pelapisnya karena sudah lolos, Leverkusen terlalu tangguh untuk Molde yang disikat dengan skor 5-1. Adam Hlozek mencetak dua gol yang disusul Patrick Shick, Edmond Tapsoba, dan bunuh diri Martin Ellingsen.
Leverkusen lolos dengan rekor sempurna di Grup H dengan 18 poin dari enam laga. Mereka bikin 19 gol dan cuma kebobolan tiga gol! Mereka jadi satu-satunya tim yang lolos tanpa celat ke Babak 16 Besar Liga Europa musim ini, di mana Liverpool dan AS Roma tidak bisa melakukannya.
Performa hebat Leverkusen ini meneruskan apa yang mereka lakukan di Bundesliga. Di Bundesliga, anak asuh Xabi Alonso itu juga masih kukuh di puncak klasemen dengan 36 poin dari 14 laga, unggul empat angka dari Bayern Munich yang baru bermain 13 kali.
Hebatnya dari 23 pertandingan yang dilalui musim ini, Leverkusen paling buruk meraih tiga hasil imbang. Sisanya lawan dibabat dengan 75 gol dicetak dan cuma kebobolan 20 gol. Statistik yang wow bukan?
Wajar jika Alonso dan Leverkusen selalu jadi pembicaraan setiap pekannya mengingat mereka mampu bermain sempurna, dengan gaya sepakbola menyerang dan sulit ditembus lawan.
Padahal dari kualitas skuad, Leverkusen masih di bawah Bayern Munich atau Borussia Dortmund yang selama ini jadi dua kuda pacu. Kini publik tentu menunggu sejauh apa Leverkusen bisa melaju, terutama untuk menghentikan dominasi Bayern Munich.