BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Setelah tidak adanya gugatan terkait perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) di Mahkamah Kontitusi (MK), KPU Kota Bandung menggelar rapat pleno penetapan perolehan kursi parpol untuk anggota DPRD Kota Bandung dan penetapan calon terpilih anggota DPRD Kota Bandung pada Pemilu 2024.
Hasil rekapitulasi perolehan kursi partai politik di DPRD Kota Bandung telah resmi menetapkan yaitu PKS 11 kursi, Gerindra 7 kursi, PDIP 7 kursi, Golkar 7 kursi, Nasdem 6 kursi, PKB 5 kursi, PSI 4 kursi dan Demokrat 3 kursi.
“Hasil rapat rekapitulasi KPU Kota Bandung tetap dan tidak berubah. Untuk hasil penetapan perolehan kursi mengacu hasil rekapitulasi berjenjang yang telah dilakukan beberapa waktu lalu,” kata Ketua KPU Kota Bandung Wenti Frihadianti, Kamis (2/5/2024).
Sementara Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Bandung Asep Gufron memberikan selamat kepada anggota dewan terpilih serta partai politik. Ia mengajak bersama-sama berkolaborasi dan bersinergi membangun Kota Bandung.
Pihaknya berharap setelah ditetapkannya perolehan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kota Bandung periode 2024-2029, seluruh pihak menghormati hasil yang telah ditetapkan.
Asep juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak mulai dari pemerintah, penyelenggara Pemilu, Bawaslu, TNI, Polri, partai politik dan seluruh masyarakat yang telah bersama menjaga pelaksanaan pesta demokrasi berjalan aman, damai dan kondusif.
“Walaupun tetap ada dinamika, Alhamdulillah berkat kekompakan Bandung tetap kondusif dan menjadi pilot project nasional dalam pelaksanaan Pemilu yang kondusif. Tahapan pemilu, rapat pleno tingkat kecamatan, rapat pleno tingkat kota semua berjalan sesuai dengan yang kita harapkan,”ucapnya.
Ia berharap, kekompakan dan sinergi yang telah terbangun dapat terus ditingkatkan. Terutama menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 27 November 2024 mendatang.
“Mari kita sama-sama menjaga kekompakan, jaga kebersamaan. Mudah-mudahan Kota Bandung tetap kondusif. Kita mempunyai tanggung jawab bersama untuk menjaga Kota Bandung dari segala aspek,” tandasnya. (rif)