BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ratusan warga di Kampung Pamucatan, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat terlihat mengantre untuk mendapatkan bantuan distribusi air bersih. Warga membawa jerigen, ember dan penampungan air lainnya.
Distribusi air bersih ini dibagikan oleh Polres Cimahi dengan menggunakan watercanon pada Jumat (18/8/2023).
Diketahui sudah tiga bulan terakhir mengalami kesulitan air bersih. Hal ini akibat dari kemarau panjang. Mirisnya selama kemarau warga harus menambah pengeluaran untuk membeli air yang lokasinya cukup jauh seharga Rp70.000 dengan kapasitas 1.000 liter untuk pemakaian lima hari.
Kesal dengan kondisi tersebut, warga akhirnya sepakat melaporkan keluhannya ke Polres Cimahi. Hal itu guna mengurangi beban dan supaya mendapatkan bantuan distribusi air bersih.
“Pembagian bantuan distribusi air yang diberikan awalnya berdasarkan laporan permintaan bantuan air dari warga setempat,” kata Kapolsek Padalarang, Kompol Darwan.
Darwan mengatakan tidak berlangsung lama, keesokan harinya Polres Cimahi dibantu jajaran Polsek Padalarang langsung mengeragkan mobil water canon untuk mendistribusikannya.
“Semoga kemarau panjang ini tidak berlangsung lama supaya kebutuhan air untuk aktifitas sehari-hari lancar. Jadi tidak akan menambah pengeluaran lagi,” harap salah satu warga, Ida. (uby)