BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Rumah produksi Entelekey Media Indonesia bekerja sama dengan Tiger Picture tengah mempersiapkan film horor komedi terbaru berjudul Warung Pocong.
Film ini disutradarai oleh BendoLt dan dibintangi oleh tiga komika ternama: Fajar Nugra, Sadana Agung, dan Randhika Djamil.
Mengusung konsep horor dengan sentuhan humor khas stand-up comedy, film ini menjanjikan pengalaman menonton yang menegangkan sekaligus menghibur.
“Kami ingin menghadirkan sesuatu yang tidak hanya menegangkan, tetapi juga membuat penonton tertawa di saat yang bersamaan,” ujar BendoLt di Jakarta, dilansir dari Antara, Sabtu (13/4/2025).
Fajar Nugra, salah satu pemeran utama, mengungkapkan bahwa tantangan dalam film ini bukan hanya membangun kelucuan di tengah ketegangan. Tetapi juga menciptakan chemistry yang natural dengan rekan-rekan sesama komika.
“Saya yakin film ini nantinya memberikan pengalaman menonton yang seru bagi para penonton,” ujarnya.
Kehadiran Fajar, Sadana, dan Randhika yang dikenal dengan gaya komedi unik mereka menambah daya tarik Warung Pocong.
Ketiganya memiliki basis penggemar yang kuat di dunia stand-up comedy. Tak hanya itu, film ini juga diperkuat oleh aktor-aktor lainnya. Seperti Shareefa Daanish, Arla Ailani, Teuku Rifnu Wikana, Whani Darmawan, dan Kiki Narendra.
Warung Pocong mengisahkan tiga pemuda Jakarta—Kartono, Agus, dan Makmur—yang tengah dililit masalah keuangan.
Ketika mendapat tawaran kerja di warung dengan gaji menggiurkan, mereka langsung menerima tanpa pikir panjang.
Namun, pekerjaan itu membawa mereka ke desa terpencil bernama Lali Jiwo, tempat misterius yang menyimpan rahasia mengerikan.
Film ini dijadwalkan tayang di bioskop pada tahun 2025. (han)